Connect With Us

Keluar masuk Kejagung, PKS Pertimbangkan Airin dibawa ke DPP

Denny Bagus Irawan | Rabu, 13 Mei 2015 | 16:47

Ketua DPD PKS Unggul Wibawa (kanan), Balon internal dari PKS Budi Prayogo, Ruhamaben dan Tim Pansel Siti Khadijah saat Pengambilan formulir Pendaftaran Balon di DPD PKS Tangsel. (Putri / TangerangNews)


TANGSEL-Sikap Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terkait Airin Rachmi Diany yang sering keluar masuk gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait kasus proyek Puskesmas, akan mempertimbangkan nama Airin untuk dibawa ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Ketua DPD PKS Tangsel, Unggul Wibawa mengatakan, pihaknya telah melakukan penjaringan calon wali kota. Dari 14 orang, dua diantaranya mengundurkan diri. Sedangkan sisanya dari 12 orang akan dikerucutkan menjadi 5-7 orang untuk dibawa ke DPP.
Soal Airin, dia mengaku PKS tetap mencatat seringnya Airin diperiksa jaksa.

"Tetapi kami memberikan kesempatan Airin untuk ikut dalam penjaringan kemarin. Namun, kalau nanti sudah ada keputusan hukum, ya itu akan menjadi pertimbangan kami untuk membawa namannya ke DPP," tutur Unggul.

 
Dia juga menerangkan, arahan DPP bahwa PKS Tangsel harus terlibat aktif dalam Pilkada Tangsel yang akan digelar pada Desember 2015 ini. "Arahannya sedapat mungkin kader kami harus maju, soal posisi wali kota atau wakil, itu tergantung lobi dengan partai lain," tuturnya.

Unggul mengklaim, seluruh partai sudah didekati PKS. "Semua partai terus kami lakukan komunikasi," terangnya.

BISNIS
Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Jumat, 3 Mei 2024 | 19:06

Mengawali 2024, kinerja BTPN Syariah tetap terjaga. Hal ini tak lepas dari upaya Bank yang selektif dalam menyalurkan pembiayaan serta program pendampingan yang semakin intensif ke masyarakat inklusi.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill