Connect With Us

Buat Beli Rokok, Dua Pelajar Nekat Ngejambret di Bintaro

Yudi Adiyatna | Minggu, 17 September 2017 | 21:00

Ilustrasi Jambret (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Kenakalan remaja dan pelajar di Kota Tangerang Selatan akhir-akhir ini makin mengkhawatirkan. Setelah pada Kamis (7/9/2017) lalu sekelompok pelajar menganiaya seorang anggota Polisi, kini dua pelajar di Ciputat, berinisal MRN, 18, dan AT, 17, melakukan penjamretan.

Mulanya, pada Minggu (17/9/2017) sekitar pukul 03.00 WIB, korban bernama Jamilah, 25, warga Pamulang sedang dibonceng pulang oleh suaminya. BACA JUGA : Apes, Dua Penjambret Nyaris Dibakar Massa di Serpong

Saat melewati Jalan Raya Bintaro Utama Sektor 3, Pondok Aren, tiba-tiba tas selempang miliknya dijambret oleh kedua pelaku yang juga berboncengan dengan sepeda motor.

"Kedua pelaku berhasil diamankan tim Vipers yang sedang Patroli di sekitar Stasiun Pondok Ranji," ungkap Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho, Minggu (17/9/2017). BACA JUGA : Kejar-kejaran Dengan Polisi, Jambret di Balaraja Nyusruk

Oleh petugas, dari tangan kedua pelaku yang masih duduk di bangku SMA ini berhasil diamankan satu buah tas berisi 1 unit ponsel Oppo F1S dan dompet warna hijau tosca, dengan total kerugian korban sebesar Rp 4.500.000.

"Motifnya buat (beli) kebutuhan makan minum, dan rokok," ujar Alex.

Kedua pelajar tersebut kini harus dijerat pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.(RAZ)

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

SPORT
Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Minggu, 2 November 2025 | 16:51

Tangerang berhasil memperpanjang catatan positifnya menjadi delapan laga tak terkalahkan setelah bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Sabtu 1 November 2025, sore.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill