Connect With Us

Difteri Mengganas, Mahasiswa UIN Jakarta Tewas

Yudi Adiyatna | Senin, 25 Desember 2017 | 20:00

Mahasiswi UIN Jakarta, Aufatul Khuzzah yang meninggal dunia karena terserang penyakit difteri, Sabtu(24/12/2017). (Istimewa / Istimewa)


TANGERANGNEWS.com-Seorang mahasiswi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Ciputat ,Tangsel bernama Aufatul Khuzzah,19 tahun dinyatakan meninggal dunia  dikarenakan terserang wabah penyakit difteri.

Informasi yang dihimpun Tangerangnews.com diketahui, mahasiswa Fakultas Tarbiyah tersebut mulanya menderita penyakit difteri sejak tanggal 7 Desember yang lalu. Kemudian mulai mendapatkan penanganan medis sejak tanggal 9 Desember. Hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia, Sabtu (24/12/2017) kemarin.

BACA JUGA :

Kepala Seksi Imunisasi Dinkes Tangsel dr. Ririn Sulestiorini ketika dihubungi TangerangNews.com, Senin (25/12/2017) membenarkan informasi tersebut.

Dirinya mengatakan mahasiswi tersebut meninggal dunia ketika mendapatkan penanganan medis di sebuah Rumah Sakit di wilayah Serang.

"Mahasiswa tersebut rumahnya di Tanara,Serang.  Dia kuliah di UIN, tapi ketika terkena penyakit tersebut tidak berobat di salah satu Puskesmas Tangsel,dia dirujuk ke RS Serang tersebut melalui Puskesmas Tanara," terang dr.Ririn.

Setelah sempat dirawat selama beberapa hari di Rumah Sakit, korban yang kondisinya sempat membaik tersebut pun akhirnya pulang ke rumahnya.

Namun selang beberapa lama kemudian penyakit yang ternyata belum sepenuhnya sembuh total tersebut justru akhirnya malah merenggut nyawa dara cantik yang gemar bersalawat tersebut.

" Selama delapan hari dirawat kemudian membaik,terus pulang. Eh ternyata karena penyakitnya bersifat toksin, lalu menyerang jantung dan akhirnya meninggal dunia," ungkapnya.(DBI/HRU)

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill