Connect With Us

Ternyata, Perampok Indomaret di Cisauk Mantan Pegawai

Rachman Deniansyah | Kamis, 15 Agustus 2019 | 21:00

Polisi berhasil menangkap tersangka Edo Suhaedi, 22 dan Romdon Mardiana, 24, pelaku perampokan minimarket Indomaret di Jalan Cisauk Raya, Cisauk, Kabupaten Tangerang. (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangsel menangkap Edo Suhaedi, 22 dan Romdon Mardiana, 24 karena merampok minimarket Indomaret di Jalan Raya Cisauk, Cisauk, Kabupaten Tangerang.

Keduanya ditangkap petugas dalam waktu 1x24 jam usai melakukan aksinya pada Sabtu (10/8/2019) sekitar pukul 06.00 WIB.

Menggunakan golok dan pistol mainan, kedua pelaku menggondol uang senilai Rp50 juta serta puluhan slop rokok berbagai merek.

Keduanya beraksi dengan cepat dan telah menguasai situasi serta kondisi di lokasi tersebut. Rupanya, salah seorang pelaku, Edo Suhaedi, mantan pegawai minimarket tersebut.

"Ini (Edo) merupakan mantan pegawai Indomaret yang pernah bekerja di tempat tersebut," ujar Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel) AKBP Ferdy Irawan di Mapolres Tangsel, Jalan Promoter, Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kamis (15/8/2019).

Baca Juga :

Bahkan, kata Ferdy, Edo sudah bekerja cukup lama di minimarket itu.

"Kurun waktu setahun yang lalu," imbuhnya.

Sebagai mantan pegawai, kata Ferdy, Edo memahami kondisi minimarket itu, sehingga hal itu turut memuluskan aksinya.

"Jadi tersangkanya ini merupakan mantan karyawan sehingga dia sudah tahu bagaimana kondisi di lokasi dan di mana penyimpanan uang dalam brankas," terangnya.

Kedua pelaku dipastikan mendekam di balik jeruji besi dengan ancaman hingga 12 tahun penjara.

"Pelaku dikenakan Pasal 365 ayat 1 dan ayat 2 KUHP," pungkasnya.(RMI/HRU)

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill