Connect With Us

Gerindra Tangsel Bantah Partainya Sudah Kantongi Bacalon Wali Kota

Rachman Deniansyah | Sabtu, 2 November 2019 | 11:31

Ilustrasi Partai Gerindra. (Suara.Com / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC Gerindra) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) angkat bicara soal rumor bahwa partai tersebut telah mendukung salah satu pasangan bakal calon (bacalon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada Pilkada Tangsel 2020.

Hal tersebut dikatakan Sekretaris DPC Gerindra Tangsel Yudi Adi Wibowo.

"Kami nyatakan berita tersebut tidak benar," ujar Yudi kepada TangerangNews, Sabtu (2/11/2019).

Yudi membantah rumor yang beredar bahwa petinggi partai Gerindra, yakni Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat, Sufmi Dasco Ahmad telah memberikan dukungan kepada kepada salah satu pasangan bacalon yang akan berkontestasi di Pilkada Tangsel.

Kata dia, Sufmi Dasco tidak pernah memberikan mentoring secara khusus kepada individu calon.

"Oleh karena itu, setelah berkoordinasi dengan Wakil Ketua Umum Bapak Sufmi Dasco Ahmad, kami berkewajiban untuk mengklarifikasi dan meluruskan pemberitaan yang ada," imbuhnya. 

Baca Juga :

Ditambahkan Yudi, penjaringan bacalon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang dibuka oleh partainya bersifat Umum dan terbuka bagi siapapun. 

"Partai Gerindra tidak mempunyai calon khusus, dan akan menetapkan calon setelah proses penjaringan terbuka," terangnya. 

Ia melanjutkan, komunikasi bacalon atau tim bacalon dengan pengurus partai baik di tingkat pusat maupun ranting, selalu diarahkan mengikuti semua proses yang sudah ditetapkan.

"Sehingga setiap bacalon wajib mengikuti mekanisme yang sudah ditentukan," pungkasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

KAB. TANGERANG
Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Kamis, 22 Januari 2026 | 11:27

Insiden keributan antar pengendara terjadi di ruas tol dari arah Kebon Jeruk menuju Gading Serpong saat kondisi hujan. Peristiwa tersebut berakhir dengan dugaan pemukulan yang menyebabkan salah satu pengendara mengalami luka.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill