Connect With Us

Hujan & Angin Kencang, Rumah Makan di Pamulang Porak-poranda

Rachman Deniansyah | Senin, 2 Desember 2019 | 18:08

Puing-puing atap berserakan di Rumah Makan Ayam dan Bebek Penyet Bu Wahyuni Jalan Surya Kencana, Pamulang Barat, Pamulang, Tangerang Selatan (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Rumah Makan Ayam dan Bebek Penyet Bu Wahyuni Jalan Surya Kencana, Pamulang Barat, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), porak-poranda saat hujan lebat yang disertai angin kencang, Senin (2/12/2019).

Hujan deras dan angin kencang itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. 

"Atap rumah makannya berjatuhan," ucap Supriyanto, juru parkir yang menyaksikan kejadian tersebut, Senin (2/12/2019).

Supriyanto mengatakan, angin yang berhembus sangat kencang. Angin tersebut menghantam bagian depan rumah makan yang membuat panik beberapa pengunjung yang sedang menyantap makanan.

"Di dalam ada sekitar tujuh orang. Yang makan ada ada sekitar lima orang.  Semua jadi ketakutan," tuturnya.

Pantauan TangerangNews di lokasi sekitar pukul 16.00 WIB, kondisi rumah makan telah ditutup. 

"Setelah kejadian, warungnya langsung tutup. Mungkin khawatir ambruk," pungkasnya.(RMI/HRU)

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

TANGSEL
Bakal Hadir Gedung Serba Guna di Pamulang Akhir 2025, Dilengkapi Lapangan Badminton dan Perpustakaan

Bakal Hadir Gedung Serba Guna di Pamulang Akhir 2025, Dilengkapi Lapangan Badminton dan Perpustakaan

Kamis, 13 November 2025 | 18:15

Fasilitas publik baru yang ditunggu-tunggu masyarakat Pamulang, Gedung Serba Guna (GSG) yang berlokasi di sebelah Kantor Kecamatan Pamulang, ditargetkan selesai pada Desember 2025.

KAB. TANGERANG
Atasi Banjir di Bencongan Indah, Pemkab Tangerang Bangun Pompa dan Tinggikan Tanggul Kali Sabi

Atasi Banjir di Bencongan Indah, Pemkab Tangerang Bangun Pompa dan Tinggikan Tanggul Kali Sabi

Kamis, 13 November 2025 | 18:03

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang tengah berupaya mengatasi masalah banjir yang kerap melanda kawasan Bencongan Indah, Kecamatan Kelapa Dua, akibat luapan Kali Sabi.

BANTEN
Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Selasa, 11 November 2025 | 14:54

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten secara serius memperkuat benteng pertahanan di tingkat akar rumput untuk mencegah Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM) yang kerap mengincar warga

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill