Jumat, 22 November 2024

Gawat, Shin Tae-Yong Ancam Hengkang dari Timnas Jika Ketua PSSI Mundur

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong.(Istimewa / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Shin Tae-Yong mengancam ikut hengkang dari posisi pelatih timnas Indonesia jika Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mundur dari jabatannya. 

Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule didesak turun dari jabatan ketua umum PSSI lantaran dianggap ikut bertanggung jawab dalam Tragedi Kanjuruhan.

Shin Tae-Yong memberikan pernyataan yang mengejutkan pada postingan akun Instagram pribadinya, Rabu, 12 Oktober 2022. Dirinya mengatakan akan ikut mundur sebagai pelatih jika ketua PSSI mundur.

Baca juga: Direktur Operasional hingga Indosiar Diperiksa Polisi Usut Tragedi Kanjuruhan

Menurutnya, sepak bola tidak hanya dilihat dari 11 pemain dan pelatih saja. Kesuksesan hanya dapat diraih bila terjalin kerjasama satu tim mulai dari pemain inti, pemain cadangan, staf  pelatih, dan semua karyawan federasi termasuk ketua umum.

Shin Tae-Yong sebagai bagian dari PSSI merasa ikut bertanggung jawab dalam Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan banyak orang tersebut. 

Baca juga: Dispora Klaim Indomilk Arena Kandang Persita Tangerang Standar FIFA

"Seseorang yang sangat mencintai sepakbola Indonesia dengan kesungguhan hati dan memberikan dukungan penuh dari belakang agar sepak bola dapat berkembang adalah Ketua Umum PSSI," tulis Shin Tae-yong dikutip dari Kompas.com, Kamis, 13 Oktober 2022.

#GOOGLE_ADS#

Dalam postingan tersebut, Shin Tae-Yong menuliskan bahwa jika terdapat kesalahan dari rekan kerja yang bekerja bersama sebagai 1 tim, maka dirinya pun juga memiliki kesalahan yang sama. Sebab, menurutnya mereka adalah satu tim.

Tags Supporter Persita Tangerang Berita Bandara Soetta Berita Banten Berita Kabupaten Tangerang Berita Kota Tangerang Berita Nasional Berita Tangsel Cabang Olahraga Tangerang Digital Industri Olahraga Kericuhan Supporter Sepakbola Lapangan Sepakbola Olahraga Tangerang PSSI Sepak Bola Indonesia Sepak Bola Tangerang Sepakbola Tangerang Sport Stadion Benteng Reborn Stadion Benteng Tangerang Stadion Tangerang Suporter Tangerang Supporter Sepakbola Tewas Timnas 2020 Timnas Indonesia U23 Tragedi Kanjuruhan