Connect With Us

Tanggapan PDAM Tirta Kerta Raharja Tangerang Terkait Keluhan Warga Cisauk

Denny Bagus Irawan | Minggu, 8 Januari 2017 | 18:00

Pembayaran PDAM Kabupaten Tangerang Bisa Lewat Alfamart (Dira Derby / TangerangNews)

 

TANGERANGNEWS.com-Keluhan mengenai terhentinya pasokan air bersih di wilayah Cisauk, Kabupaten Tangerang, tepatnya di Griya Serpong Asri, ditanggapi pihak PDAM Tirta Kerta Raharja. Menurut Direktur Teknik PDAM Tirta Kerta Raharja, Ida Farida, penyebab gangguan suplai air bersih karena ada longsor.

“Karena ada longsor di dekat kali daerah Muncul. Kami akan ganti segera pipanya dengan yang lentur. Kami juga sudah meng-hire pihak ketiga untuk segera menyelesaikan persoalan ini,” ujar Ida yang menghubungi TangerangNews.com.

Ida menyatakan, pihaknya juga sedang mengecek pada bagian pelayanan masyarakat mengenai apakah pihaknya telah mengirimkan air bersih dengan mobil tangki ke daerah yang terkena dampak longsor.

“Kami juga sedang mengecek kok contak center sampai tidak ada yang menjawab. Saya akan mengecek juga. Jangan sampai warga sudah mengadu ke contact center tetapi tak ada jawaban,” ujarnya.

Sedangkan tentang keinginan warga yang akan melaporkannya ke YLKI menurut dia, karena pelanggan belum mendapat penjelasan.

“Akan kami jelaskan langsung kepada pelanggan penyebab suplai air terganggu,” tuturnya.

Sebelumnya : Layanan PDAM Tirta Kerta Raharja Buruk, Warga Griya Serpong Asri Siapkan Laporan ke YLKI (RAZ)

MANCANEGARA
20 WNI Terlibat Kecelakaan Bus Rombongan Jemaah Umrah, 6 Meninggal

20 WNI Terlibat Kecelakaan Bus Rombongan Jemaah Umrah, 6 Meninggal

Jumat, 21 Maret 2025 | 13:21

Sebuah bus yang mengangkut rombongan jemaah umrah mengalami kecelakaan tragis di Wadi Qudeid, Arab Saudi, pada Kamis, 20 Maret 2025, pukul 13.30 waktu setempat atau 17.30 WIB.

KAB. TANGERANG
Driver Ojol Menangis di Polsek Kelapa Dua, Jadi Korban Penipuan Orderan Fiktif

Driver Ojol Menangis di Polsek Kelapa Dua, Jadi Korban Penipuan Orderan Fiktif

Rabu, 2 April 2025 | 12:33

Seorang Driver Online menangis saat di kantor Polsek Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada dini hari, Selasa 2 April 2025.

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill