Connect With Us

Buruh Kembali Geruduk Kantor Bupati Tangerang

Mohamad Romli | Kamis, 28 September 2017 | 16:00

Tampak Ratusan buruh dari berbagai aliasi melakukan Demo dijaga ketat oleh Aparat kepolisian di kantor Bupati Tangerang, Tigaraksa, Kamis (28/9/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Ratusan buruh dari berbagai aliasi kembali menggeruduk kantor Bupati Tangerang di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Tigaraksa, Kamis (28/9/2017)

Kelompok buruh yang tergabung dalam Gerakan Serikat Pekerja/Buruh Geruduk Kantor Pemkab Tangerang tersebut mulai memadati halaman depan kantor Bupati Tangerang sekitar pukul 13.00 WIB. Dengan membawa berbagai atribut peraga, perwakilan buruh tersebut mulai berorasi satu persatu. BACA JUGA : May Day, Buruh Soroti Kinerja Disnaker Kota Tangerang

“Tolak upah murah padat karya, tolak unio busting, tolak rencana revisi undang-undang tenaga kerja,” teriak seorang pendemo.

Upah padat karya dan penurunan pendapatan tidak kena pajak (PTKP) menurut Jayadi, salah seorang buruh yang terlibat dalam demonstrasi tersebut harus ditolak, karena kedua hal tersebut menurutnya berpotensi besar merugikan kelompok buruh.

“Para pekerja disektor padat karya akan mendapatkan upah yang nilainya berada dibawah upah minimum kota/kabupaten, ini sangat merugikan buruh,” ujarnya.

Sementara menurunkan PTKP, lanjutnya, selain melanggar ketentuan perundang-undangan. BACA JUGA : Data Tidak Jelas, Buruh Sulit Laporkan Tenaga Kerja Asing

“Dampak selanjutnya yang akan terjadi, menurunnya daya beli masyarakat akibat penghasilan yang menurun,” tambahnya.

Sampai berita ini diturunkan, aksi yang mendapatkan pengawalan ketat personel keamanan dari Polresta Tangerang dan Satpol PP Kabupaten Tangerang tersebut masih berlangsung.(DBI)

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill