Connect With Us

Tabrak Lari, Perempuan Paruh Baya Tewas di Balaraja

Mohamad Romli | Selasa, 28 November 2017 | 16:00

Jasad Isum Sumiati, 55, dilarikan ke RSUD Balaraja, karena tewas dalam kecelakaan tragis di Jalan Raya Serang Km 28, Kampung Ciapus, Desa Cangkudu, Balaraja, Selasa (28/11/2017). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa tabrak lari terjadi di Jalan Raya Serang Km 28, Kampung Ciapus, Desa Cangkudu, Balaraja, Kabupaten Tangerang, Selasa (28/11/2017).

Isum Sumiati, 55, warga Pulo Gebang, Kelurahan Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur menghembuskan nafas terakhirnya setelah terlindas oleh kendaraan roda empat tak dikenal.  Peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 08.45 WIB.

BACA JUGA : Ambulans RSIA Bun Turunkan Penumpangnya di Jalan

Brigadir Supriyatno petugas Satlantas Polsek Balaraja yang datang ke lokasi kepada TangerangNews.com mengatakan, korban dibonceng oleh Aria, 32, melaju dengan sepeda motor Honda Scoopy nopol B-6396-GKO dari arah Serang ke Balaraja.

"Tiba di lokasi, tiba- tiba mobil yang tidak diketahui identitasnya mendahului dari sebelah kanan dan menyerempet motor," ujarnya.

Aria pun tidak bisa mengendalikan sepeda motornya kemudian terjatuh ke kanan. Sementara korban yang tersungkur ke aspal pun terlindas oleh mobil tersebut.

"Korban terlindas ban belakang mobil mengenai kedua kakinya, meninggal di lokasi," tambahnya.

Jasad korban kemudian dievakusi ke RSUD Balaraja. Sementara Aria, pengendara motor itu hanya mengalami luka ringan. Akibat kecelakan lalu lintas tersebut, kondisi lalu lintas di lokasi kejadian sempat tersendat.(RAZ/HRU)

KOTA TANGERANG
Sirine Bendung Pintu Air 10 Berbunyi, BPBD Kota Tangerang: Status Siaga 3

Sirine Bendung Pintu Air 10 Berbunyi, BPBD Kota Tangerang: Status Siaga 3

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Warga di sekitar aliran Sungai Cisadane sempat dikejutkan dengan bunyi sirine dari Pintu Air 10, Kota Tangerang pada Jumat 23 Januari 2026.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill