Connect With Us

Istri Stroke, Pria Paruh Baya Nekat Gantung Diri di Cisoka

Maya Sahurina | Minggu, 7 Juli 2019 | 14:38

Personel Polsek Cisoka tengah memeriksa jasad SU, 65, yang tewas gantung diri, Minggu (7/7/2019) (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria paruh baya ditemukan tewas di kediamannya, Perumahan Surya Jaya, Blok H7, RT 2/10,  Desa Cempaka, Kecamatan Cisoka, Minggu (7/7/2019).

SU, 65, ditemukan tak bernyawa dengan kondisi tergantung di pintu kamar mandi.

Kapolsek Cisoka AKP Uka Subakti mengatakan, peristiwa itu diketahui warga setempat sekitar pukul 09.00 WIB.

Saat itu, kata Uka, seorang warga melintas di depan rumah korban. Warga tersebut melihat lampu depan rumah korban masih menyala. Saat pintu diketuk, hanya terdengar jawaban dari istri korban yang tengah terbaring sakit stroke.

BACA JUGA:

"Karena merasa penasaran, warga tersebut kemudian memanggil saksi lain untuk bisa masuk ke rumah korban," kata Uka.

Ketika berhasil masuk, dua orang warga itu pun kaget, karena melihat korban sudah tak bernyawa tergantung di pintu kamar mandi. Korban menggantung dirinya dengan seutas kain berwarna kuning.

"Warga kemudian melaporkan peristiwa itu ke Polsek Cisoka," tambah Uka.

Petugas yang datang ke lokasi, lanjut Uka, langsung memeriksa kondisi  korban yang sudah terbujur kaku. Setelah menghimpun informasi dari saksi-saksi di lokasi, polisi menyimpulkan korban tewas karena gantung diri.

"Korban meninggal karena gantung diri," ucap Uka.

Belum diketahui pemicu korban mengakhiri hidupnya dengan cara tragis itu. Pihak keluarga juga menolak korban untuk diotopsi.

"Keluarga korban menerima kejadian tukas musibah, dan menolak dilakukan otopsi terhadap jasad korban," tukas Uka.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill