Connect With Us

Kurangi Sampah Plastik, BNI Syariah Tangerang Bungkus Daging Kurban Pakai Besek

Maya Sahurina | Selasa, 13 Agustus 2019 | 17:48

Suasana kegiatan pembagian daging kurban kepada masyarakat dari BNI Syariah Kantor Cabang Tangerang. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-BNI Syariah Kantor Cabang Tangerang turut membagikan daging kurban kepada masyarakat dan juga mahasiswa dalam perayaan Idul Adha 1440 H, Selasa (13/8/2019). 

Dalam kegiatan itu, BNI menggunakan besek anyaman bambu untuk mengemas potongan daging yang berjumlah 440 bungkus. 

Suasana kegiatan pembagian daging kurban kepada masyarakat dari BNI Syariah Kantor Cabang Tangerang.

"Ini sebagai wujud ramah lingkungan, kita tidak gunakan plastik," ujar Zaenal Arifin, Kepala Yayasan BNI Syariah.

Baca Juga :

Zaenal menambahkan, dipilihnya besek sebagai wujud gaya hidup ramah lingkungan untuk kelestarian lingkungan. "Kami juga menerapkan konsep kurban yang syar'i dan higienis," ucapanya.

Suasana kegiatan pembagian daging kurban kepada masyarakat dari BNI Syariah Kantor Cabang Tangerang.

Lanjut Zaenal, distribusi daging kurban ini diberikan kepada warga yang membutuhkan di wilayah Kabupaten Tangerang "Kita bagikan kepada masyarakat sekitar sini, sekitar 440 warga yang kita undang,"  katanya. 

Zaenal mengatakan, daging kurban tersebut juga hasil dari donasi para nasabah BNI Syariah, masyarakat, maupun karyawan melalui seluruh Kantor Cabang BNI Syariah. "Dari donasi itu terkumpul empat  ekor sapi dan 33 ekor kambing kurban," tutupnya.(RMI/HRU)

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill