Connect With Us

Cegah Kurang Gizi, Dinkes Kabupaten Tangerang Gelar Lomba Balita Sehat

Maya Sahurina | Selasa, 20 Agustus 2019 | 15:32

Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang menggelar Lomba Balita tingkat kabupaten di Gedung Pendopo Bupati, Kota Tangerang, Selasa (20/8/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang menggelar Lomba Balita tingkat kabupaten di Gedung Pendopo Bupati, Kota Tangerang, Selasa (20/8/2019).

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat dr. Manik mengatakan balita yang ikut dalam kegiatan ini sebelumnya telah dilombakan di 29 kecamatan Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:

"Ada dua kategori, yang pertama usia 6- 23 bulan dan yang kedua di usia 2-5 tahun. Jadi setelah ini, kita akan lombakan di tingkat provinsi pada September," ujarnya. 

Menurut dr. Manik, kegiatan tersebut digelar untuk memberi pemahaman kepada orang tua akan pentingnya menjaga anak- anak di mulai dari balita.

"Agar anak-anak di Tangerang tercukupi hak-haknya terhadap gizi yang baik. Dan kita juga ingin menurunkan angka anak kekurangan gizi (stunting)," jelasnya. 

Menurut dr. Manik, angka stunting di Kabupaten Tangerang berdasarkan riset kesehatan daerah tahun 2018 di angka 28,8 %.(RAZ/RGI)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill