Connect With Us

Hari Bela Negara, Wabup Romli: Birokrasi Harus Makin Melayani

Maya Sahurina | Kamis, 19 Desember 2019 | 12:51

Apel Hari Bela Negara ke-71 Pemerintah Kabupaten Tangerang, Kamis (19/12/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Bupati Tangerang Mad Romli berpesan kepada aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkab Tangerang semakin meningkatkan kecintaan terhadap bangsa dan negara.

Pesan tersebut diucapkannya usai menjadi inspektur apel memperingati Hari Bela Negara ke-71 di aula Maulana Yudha Negara, Puspemkab Tangerang di Tigaraksa, Kamis (19/12/2019).

Romli mengatakan, pelayanan publik yang prima kepada masyarakat menjadi salah satu indikator bela negara. Sebab, kata dia, tugas utama birokrasi adalah melayani masyarakat.

BACA JUGA:

“Bagi yang berbakti pada birokrasi pemerintah terus tingkatkan pelayanan publik, para pengajar terus tingkatkan pengabdian kepada masyarakat dan yang bergelut dalam dunia usaha terus bergerak dalam meningkatkan daya saing,” ujar Romli.

Bela negara, lanjut Romli, juga menjadi tugas dan kewajiban semua warga negara. Karenanya, menanamkan rasa cinta tanah air harus dilakukan sejak dini, serta terus menerus dilakukan. 

"Penanaman nilai-nilai dasar bela negara harus dilakukan secara terus-menerus pada seluruh komponen masyarakat dari beragam profesi tanpa memandang usia, suku, agama dan ras,” tambahnya.

Selain itu, Romli juga menyinggung soal kualitas sumber daya manusia (SDM) yang harus terus ditingkatkan. Sebab, SDM yang unggul akan membuat bangsa Indonesia semakin kuat.(MRI/RGI)

TANGSEL
Wakil Wali Kota Tangsel Kutuk Guru Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Siswa di Serpong, Pastikan Sanki Tegas

Wakil Wali Kota Tangsel Kutuk Guru Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Siswa di Serpong, Pastikan Sanki Tegas

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:40

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menyampaikan keprihatinan mendalam sekaligus kecaman keras terhadap oknum guru SDN 01 Rawa Buntu, Serpong yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap siswanya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BANTEN
Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:43

Mengawali tahun 2026 dengan penuh apresiasi, Telkomsel Regional Jakarta Banten kembali memperkuat ikatan dengan para pelanggan setianya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill