Connect With Us

Situ Kelapa Dua Meluap, Banjir Terjang Islamic Village

Maya Sahurina | Rabu, 1 Januari 2020 | 11:55

Banjir di Kawasan Rumah Sakit Qadr, Kelapa Dua. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Tangerang sejak kemarin berdampak banjir di beberapa kemacatan, salah satunya di Kecamatan Kelapa Dua.

Bahkan, Situ Kelapa Dua yang menjadi area penampungan air pun meluap. Dampaknya, banjir melanda beberapa kawasan di sekitarnya.

Banjir di sekitar kawasan Situ Kelapa Dua.

Romi, warga setempat mengatakan, banjir melanda kawasan yang lebih rendah dari lokasi situ tersebut.

"Terutama yang dekat dengan kali tempat pembuangan air dari situ Kelapa Dua," katanya kepada TangerangNews melalui sambungan telepon, Rabu (1/1/2019).

Baca Juga :

 

Saat ini, kata dia, wilayah yang terdampak itu sebagian dari perumahan Islamic Village.

"Yang kena banjir area parkir kampus Islamic Village, area parkir rumah sakit Qadr, serta ruas jalan dekat kali. Ketinggian air bervariasi, yang dekat banget dengan kali bisa sampai satu meter, tapi rata-rata 30 sentimeter," jelasnya.

Banjir tersebut, lanjutnya, terjadi sejak sekitar pukul 02.00 WIB dini hari tadi. Saat pintu penahan air di situ Kelapa Dua dibuka.

"Airnya sudah tidak tertampung situ, lalu pintu yang mengalirkan air ke kali dibuka. Tenyata air di kali juga meluap," tuturnya.(RMI/HRU)

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill