Connect With Us

Luapan Kali Sabi Rendam Perumahan Binong Sampai 1 Meter

Maya Sahurina | Rabu, 1 Januari 2020 | 19:31

Situasi banjir di Perumahan Binong Permai, Curug, Kabupaten Tangerang. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Luapan air Kali Sabi menggenangi wilayah RT01-04 di RW4, Perumahan Binong Permai, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang Rabu (1/1/2019). Di lokasi ini, ketinggian air bervariasi, mulai dari 50 centimeter sampai satu meter.

"Banjir di sini karena kiriman air dari Kali Sabi. Kalau kali meluap, rumah kami kebanjiran," ujar Ujang, warga setempat, kepada TangerangNews.com.

Situasi banjir di Perumahan Binong Permai, Curug, Kabupaten Tangerang.

Ada sekitar 100 kepala keluarga di perumahan tersebut yang terdampak banjir. Meski begitu, warga tetap bertahan di rumah masing-masing.

Selain Binong, luapan Kali Sabi juga merendam pemukiman warga di RW 13 Kelurahan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua. Di lokasi ini, dikabarkan hampir 100 rumah yang tergenang air.

Baca Juga :

 

Situasi banjir di Perumahan Binong Permai, Curug, Kabupaten Tangerang.

Sementara di Kecamatan Pasar Kemis, banjir merendam Perumahan Villa Regensi Tangerang 2, Desa Gelam Jaya. Di lokasi ini, RW 06 dan 07 yang terdampak dengan ketinggian air antara 30 sampai 40 centimeter.

"Di RW 6 sekitar 30 rumah yang kena banjir, kalau RW 7 sekitar 15 rumah. Air yang masuk ke dalam rumah sekitar 5 sampai 10 centimeter," ujar salah satu warga, Roni.(RMI/HRU)

TANGSEL
Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:04

Pemerintah Kota (Pemkot) Serang resmi melanjutkan kerja sama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill