Connect With Us

Sinar Mas Land Salurkan 3.240 Liter Minyak Goreng ke Warga Terdampak COVID-19

Rachman Deniansyah | Rabu, 13 Mei 2020 | 21:37

Kepala Divisi Corporate Affairs Sinar Mas Land, Dony Martadisata (kanan) secara simbolis menyerahkan bantuan minyak goreng kepada Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar (kiri), Rabu (13/5/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai (BSD) Tbk terus bergerak membantu masyarakat yang terdampak ekonominya di tengah pandemi COVID-19 ini. 

Kali ini, Sinar Mas Land membagikan sebanyak 3.240 liter minyak goreng bagi warga Kabupaten Tangerang, yang tengah menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan. 

Bantuan tersebut langsung diserahkan Kepala Divisi Corporate Affairs Sinar Mas Land Dony Martadisata kepada Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, di Kantor Pemda Kabupaten Tangerang, Tigaraksa, Rabu (13/5/2020).

”Harapan perusahaan dengan bantuan minyak goreng adalah dapat membantu masyarakat memenuhi bahan pangan di tengah situasi sulit saat ini,” ucap Dony. 

Sebelumnya, sejumlah bantuan terus disalurkan Sinar Mas Land untuk meringankan beban warga terdampak COVID-19. Hal itu sebagai membantu pemerintah dalam mencegah dan menangani penyebaran wabah COVID-19 ini. 

Bahkan, bantuan serupa juga pernah diberikan Sinar Mas Land kepada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tangerang, pada pertengahan bulan lalu. Saat itu, bantuan diberikan sebanyak 200 dus. 

Sinar Mas Land memberikan bantuan ke Pemerintah Kabupaten Kabupaten.

"Dengan demikian, kita bersama dapat melalui masa Pembatasan Sosial Berskala Besar dengan baik," ujarnya.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan bahwa bantuan yang diserahkan Sinar Mas Land tersebut sangat bermanfaat bagi warganya, terutama dalam mengahadapi pandemi COVID-19 ini.

‘’Saya mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Sinar Mas Land melalui PT. BSD, baik bantuan berupa minyak goreng maupun paket bahan pangan bagi warga Kabupaten Tangerang yang terkena dampak COVID-19. Semoga wabah ini segera hilang di wilayah Republik Indonesia," pungkasnya.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

KOTA TANGERANG
Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Jumat, 26 April 2024 | 14:27

Sebanyak 25 cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten, yang berlangsung di Kota Tangerang pada8 Juni 2024 mendatang.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill