Connect With Us

Ini kata Polisi Asal Muasal Pemuda di Tangerang Dituduh Hamili 17 Wanita

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 26 Desember 2020 | 19:34

Seorang pria saat di amankan warga setempat diduga meniduri belasan wanita hingga hamil di Teluknaga, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Pihak Kepolisian Kabupaten Tangerang akhirnya menyelidiki video yang viral tentang pemuda yang diduga menghamili 17 wanita. 

 

Kapolsek Teluknaga AKP Edy Suprayitno mengatakan, setelah dilakukan penelusuran dan pemeriksaan kepada pemuda yang ada pada video tersebut ternyata hoax. 

 

"Setelah ditelusuri ternyata tidak benar, itu hoax," ujarnya kepada wartawan saat dikonfirmasi. 

 

Sementara itu, pemuda yang dituding pada video tersebut pun buka suara kepada media. Dia menyebut narasi pada video tersebut tidak benar, meski diakuinya dialah yang ada pada video itu.

 

Pria tersebut diketahui  bernama Muhamad Hadad Gunawan, warga Kampung Seloyong RT1/6, Desa Kampung Melayu Barat, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang. 

 

“Iya di video itu memang saya, tapi berita itu tidak benar,” ujarnya kepada wartawan, Sabtu (26/12/2020).

Asal muasal video viral tersebut berawal saat dirinya sedang berkunjung ke rumah wanita berinisial M di Desa Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi. Namun, rupanya M telah bersengkokol dengan mantan kekasihnya yang membuat video tersebut. 

 

“Saya sampaikan bahwa saya itu niatnya ke Desa Rawa Rengas itu. Saat itu  untuk bertemu dengan salah satu wanita. Dan wanita yang dikenal di Facebook itu telah bersengkokol dengan wanita yang membuat video. Jadi saya dituduh menghamili 17 wanita,  itu tidak benar, hoaks,” jelasnya.

 

Dirinya mengaku enggan memperkarakan sang mantan. 

 

“Tidak terpikir (melaporkan ke polisi). Yang penting saya sudah meluruskan kabar bohong itu,” pungkasnya.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

HIBURAN
Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Minggu, 9 November 2025 | 21:13

Ribuan pengunjung memadati Petals Urban Market di kawasan Paramount Petals, Tangerang, Minggu, 9 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill