Connect With Us

Pemkot Tangerang Terus Galakan Sodaqoh Oksigen

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 9 Oktober 2017 | 16:00

Tampak Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memberikan sambutan dalam rangka Program melestarikan lingkungan hidup melalui gerakan Sodaqoh Oksigen, Senin (9/10/2017). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - Pemerintah Kota Tangerang berupaya meningkatkan pemahaman pengetahuan dan kesadaran masyarakat dalam rangka melestarikan lingkungan hidup, salah satunya melalui gerakan Sodaqoh Oksigen. Program tersebut disosialisasikan di Ruang Akhlakul Karimah Gedung Puspemkot Tangerang, Senin (9/10/2017) siang.

BACA JUGA : Rayakan HUT RI ke-72, Kota Tangerang Luncurkan Berbagai Layanan Kesehatan

Menurut Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin, pembangunan itu tidak dilaksanakan oleh pemerintah semata saja. Melainkan harus ada peran semua pemangku kepentingan seperti masyarakat dan para pengusaha.

"Agar tingkat kesadaran meningkat dengan melibatkan para pemangku kepentingan dalam melestarikan lingkungannya yang berkaitan dengan kebutuhan hidup," katanya.

Begitupun dengan Engkos Zarkasi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup menuturkan bahwa sosialisasi ini untuk memberi pencerahan kepada peserta dalam rangka mengurangi efek gas rumah kaca.

"Dari diskusi ini akan lahir peraturan Wali Kota terkait dengan pengelolaan lingkungan hidup khususnya di pencemaran udara dalam rangka mengurangi efek gas rumah kaca," ucapnya.

BACA JUGA : BPJS Kesehatan Kerjasama dengan Dinas dan Kecamatan se-Kota Tangsel

Kita punya pemantau udara, sambung Engkos, tetapi tidak tinggal diam dan kita juga harus antisipasi salah satunya yang akan kita gerakan, seperti yang wali kota canangkan yaitu gerakkan Sodaqoh Oksigen.

"Karena oksigen tidak bisa dihasilkan sembarangan, tapi oleh tumbuhan bisa dihasilkan. Mudah mudahan dengan gerakan sodaqoh oksigen ini akan menambah semangat masyarakat untuk bisa terus menanam pohon," kata dia.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Kamis, 18 April 2024 | 18:12

Pasca libur lebaran 2024, pemohon kartu kuning atau kartu pencari kerja di Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang meningkat hingga 500 orang per hari.

TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

SPORT
Cetak Gol Penyelamat di Laga Persita vs Persib, Fahreza Sudin Akui Bangga

Cetak Gol Penyelamat di Laga Persita vs Persib, Fahreza Sudin Akui Bangga

Selasa, 16 April 2024 | 12:26

Gol penyelamat di menit-menit akhir oleh Fahreza Sudin sukses mengantarkan Persita untuk menahan imbang Persib dengan skor 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Senin, 15 April 2024, sore.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill