Connect With Us

Ditinggal Pulkam, Kontrakan di Jatiuwung Ludes Terbakar

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 18 April 2019 | 17:51

Tampak petugas pemadam berusaha memadamkan api yang membakar rumah kontrakan di Jalan Kiansantang RT 01/01, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Kamis (17/4/2019). (TangerangNews.com/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kebakaran terjadi di Jalan Kiansantang RT 01/01, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Kamis (17/4/2019).

Insiden kebakaran yang terjadi pada siang hari itu meluluhlantakkan sebuah rumah kontrakan milik Parwati saat ditinggal penghuninya pulang kampung.

Rumah kontrakan ludes terbakar di Jalan Kiansantang RT 01/01, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Kamis (17/4/2019).

Kepala UPT Damkar Periuk BPBD Kota Tangerang, Sahrial menjelaskan ikhwal kebakaran tersebut.

Menurutnya, satu unit kontrakan ini mengalami korsleting listrik setelah ditinggal oleh penghuninya yakni Anggi.

Baca Juga :

"Penyebabnya korsleting bahwa peralatan rumah tangga yang ditinggal penghuni pulang kampung terbakar," ujarnya.

Sahrial mengatakan, peristiwa kebakaran ini tak berlangsung lama. Tiga unit damkar dengan 17 personel berhasil menjinakkan api dengan durasi waktu 20 menit sebelum menjalar ke tiga unit kontrakan lainnya.

"Jadi yang terbakar hanya satu unit kontrakan saja karena api sudah berhasil kami amankan," ungkapnya.

Sahrial menambahkan tiada korban jiwa maupun luka akibat insiden kebakaran tersebut. Namun, kerugian material ditaksir mencapai Rp 60 juta.

"Korban tidak ada, semua terkendali," tukasnya.(RMI/HRU)

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANTEN
Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Kamis, 27 November 2025 | 19:29

Tim Pembina Samsat wilayah hukum Polda Metro Jaya menggelar rapat koordinasi untuk mengevaluasi pelaksanaan program layanan pada 2025 serta menyusun dan menyepakati rencana program penguatan pelayanan tahun mendatang.

SPORT
Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Selasa, 25 November 2025 | 19:43

Persikota Tangerang resmi memperkenalkan skuad lengkap untuk menghadapi kompetisi Liga Nusantara musim 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill