Connect With Us

Selesaikan Perseteruan, Mendagri Pertemukan Wali Kota Tangerang & Menkumham

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 18 Juli 2019 | 13:51

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com — Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memfasilitasi Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly dengan Gubernur Banten Wahidin Halim dan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah terkait persoalan aset.

Mereka dikabarkan akan duduk bersama untuk menuntaskan permasalahan lahan-lahan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) yang berada di Kota Tangerang.

Menurut Arief, pertemuan dan pembahasan tersebut akan berlangsung di gedung Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, pukul 14.00 WIB, Kamis (18/7/2019).

"Hari ini akan dibahas dengan Menkumham, Sekjen, Gubernur untuk musyawarah mufakat. Jadi dari semua pihak dijembatani Mendagri," ujar Arief di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

BACA JUGA:

Arief mengaku telah mempersiapkan sejumlah dokumen untuk dipaparkan dihadapan Mendagri, Menkumham, Gubernur Banten

"Saya persiapkan bahan-bahan siang ini diterima Mendagri," ucapnya.

Arief mengharapkan pertemuan itu akan menghasilkan kemufakatan yang sesuai dengan keinginan masyarakat Kota Tangerang yaitu menerima fasilitas sosial (fasos) fasilitas umum (fasum) dari Kemenkumham kepada Pemkot Tangerang.

"Mudah-mudahan hasilnya sesuai dengan harapan masyarakat Kota Tangerang," pungkasnya.(RAZ/RGI)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill