Connect With Us

17 Agustus, Arief Imbau Warga Tangerang Berdoa & Upacara Bendera

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 15 Agustus 2019 | 20:38

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat di wawancarai awak media. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah mengimbau warganya untuk melakukan doa bersama dan upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 pada Sabtu (17/8/2019).

Dua kegiatan itu diharapkan Arief dilakukan serentak di Kota Tangerang. Doa bersama dilakukan pada malam jelang 17 Agustus 2019 yang dilakukan di setiap masjid lingkungan rumah warga Kota Tangerang. 

"Demi kebaikan bangsa," ujar Arief saat ditemui di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis (15/8/2019).

Ia mengatakan, telah membuat surat edaran terkait partisipasi warga untuk menyemarakkan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Surat itu berisi imbauan agar warga di Kota Tangerang melaksanakan upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 di masing-masing wilayah pada 17 Agustus 2019.

Baca Juga :

"Silahkan dilakukan dengan cara sederhana, penuh hikmat sebagaimana mengingatkan kita kembali negara ini berdiri 17 Agustus 1945 dengan pengorbanan dan tumpahan darah," ucapnya.

Arief juga menginginkan perayaan kemerdekaan RI ini sebagai momentum untuk menyatukan masyarakat Kota Tangerang.

"Sehingga melanjutkan perjuangan," pungkasnya.(RMI/HRU)

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill