Connect With Us

Lima Nama Calon Sekda Kota Tangerang, Dipilih Oktober 2019

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 30 September 2019 | 15:28

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang Akhmad Lutfi. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Tim panitia seleksi telah mengumumkan sederet nama yang telah lulus dan memenuhi persyaratan administrasi untuk seleksi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang.

Sederet nama itu diantaranya Kepala Dispora Engkos Zarkasyi, Kepala Bapenda Said Endrawiyanto, Kadisperindag Herman Suwarman, Kepala BPBD Irman Pujahendra dan Kepala Disperkim Tatang Sutisna.

Kepala BKPSDM Kota Tangerang Akhmad Lutfi mengatakan, setelah mengikuti seleksi administrasi, para calon Sekda itu akan menjalani proses pemeriksaan kesehatan.

BACA JUGA:

"Setelah kesehatan, terus memasuki tahapan tes," ujarnya saat ditemui TangerangNews, di Gedung Cisadane, Kota Tangerang, Senin (30/9/2019).

Lutfi mengatakan, proses seleksi untuk jabatan Sekda sangat sebentar. Mengingat jabatan saat ini tengah kosong. Ia pun memperkirakan, pada awal Oktober 2019 ini tahapan demi tahapan seleksi pun rampung.

"Perkiraan sampai awal Oktober pekan pertama selesai," katanya.

Setelah tahapan seleksi selesai, kata Lutfi, pihaknya akan mengajukan nama yang terpilih kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk waktu pelantikan.

"Pengumuman hasil seleksinya nanti dilaporkan ke KASN agar dapat izin pelantikan Sekda definitif," pungkasnya.(RAZ/RGI)

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill