Connect With Us

Ditemukan Dua Mayat Waktunya Nyaris Bersamaan di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 22 Februari 2021 | 16:15

Mayat yang mengambang di Sungai Cisadane, Jalan Kalipasir, Kota Tangerang berhasil dievakuasi, Senin (22/2/2021) siang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com—Dua mayat ditemukan di dua lokasi berbeda di Kota Tangerang, Senin (22/2/2021) siang.

Petugas serta warga telah mengevakuasi kedua mayat itu. 

"Iya, sudah dievakuasi," ujar Febi Darmawan, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang. 

Mayat pertama ditemukan di Danau Cipondoh dan dievakuasi petugas BPBD Batuceper. 

Mayat pria ini diketahui bernama Sarja, 57. 

Mayat yang mengambang di Sungai Cisadane, Jalan Kalipasir, Kota Tangerang berhasil dievakuasi, Senin (22/2/2021) siang.

Baca Juga :

Febi mengatakan, korban yang merupakan warga Kompleks Buana Permai, Kecamatan Cipondoh itu awalnya berpamitan untuk memancing di Danau Cipondoh pada kemarin siang. 

Namun, hingga malam kemarin korban disebut keluarganya tidak pulang ke rumah. Hingga akhirnya, keluarga korban melapor ke Kepolisian terkait kehilangan korban. 

"Pada siang tadi korban ditemukan oleh pemancing, dan dievakuasi petugas," ungkap Febi. 

Sedangkan mayat kedua yang juga pria ditemukan di Sungai Cisadane, Jalan Kalipasir. Namun, belum diketahui identitas pria ini. 

Febi menyebut jasad pria di Sungai Cisadane itu juga telah dievakuasi. "Sudah dievakuasi sama warga," pungkasnya. (RAZ/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BANTEN
Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Minggu, 24 November 2024 | 18:51

Di masa tenang Pilkada Banten muncul video sejumlah orang yang tengah memasukkan uang ke amplop bergambar Airin-Ade.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill