Connect With Us

Ini Kronologis Adu Banteng Frontal di Karang Tengah Tangerang 

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 26 Juni 2021 | 17:54

Petugas Kepolisian sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan di Jalan Raden Saleh, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang pada Sabtu 26 Juni 2021 sekitar pukul 01.30 Wib. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan frontal terjadi di Jalan Raden Saleh, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang pada Sabtu 26 Juni 2021 sekitar pukul 01.30 WIB.

Dalam kecelakaan adu banteng yang melibatkan sepeda motor dengan sepeda motor ini, satu tewas.  Sedangkan dua korban lainnya masih dalam perawatan di Rumah Sakit.

“Betul, kecelakaan sudah kami tangani,” ujar Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Dhanar Dhono Vhernandhie saat dikonfirmasi.

AKP Dhanar menjelaskan, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan ini sepeda motor Vario B-6284-WSV dan Beat B-6879-VUB.

Menurutnya, kecelakaan berawal saat Vario yang dikendarai IS datang dari arah Ciledug menuju Metro Permata melintas via Jalan Raden Saleh.

Dia menyebut, pada saat mendahului kendaraan tak dikenal yang berada di depannya dari sebelah kanan, Vario tersebut menabrak Beat yang dikendarai FH yang berboncengan dengan MR.

 

Baca Juga :

Adapun Jalan Raden Saleh ini merupakan jalur dua arah. Vario menabrak Beat saat keduanya melintas dalam arah yang berlawanan.

“Memang di jalur ini dua arah. Jadi, antara kedua sepeda motor bertabrakan dari arah yang berlawanan,” ungkapnya.

Kecelakaan tersebut mengakibatkan IS yang meninggal saat dalam perawatan, karena mengalami luka pada kaki kanan dan wajah di RS Bhakti Asih Karang Tengah.

Sedangkan FH dan MR masih menjalani perawatan di RS Karang Tengah Medika Kota Tangerang, lantaran mengalami luka pada bagian kepala maupun bahu.

Kini, Kepolisian masih mendalami penyebab kecelakaan tersebut.

“Sementara masih dilidik, karena para pihak masih dirawat. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati ketika dalam berkendara serta menaati rambu-rambu lalu lintas,” pungkasnya. (RED/RAC)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill