Connect With Us

Dua Sejoli Gasak Motor di Jatiuwung Tangerang Hitungan Detik

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 18 Februari 2022 | 13:16

Dua wanita jadi komplotan pencurian kendaraan sepeda motor (curanmor), Kota Tangerang, Kamis 17 Februari 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Dua sejoli bersama satu orang temannya berinisial AF, AY, dan ER yang diamankan Polsek Jatiuwung sangat cepat melancarkan aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Bahkan mereka bisa menggasak sepeda motor hanya dalam hitungan detik 

Menurut Kapolsek Jatiuwung Kompol Zazali Haryono, ketiganya merupakan spesialis kawanan curanmor yang kerap beraksi di wilayah Tangerang.  "Mereka ini kalau mau metik (mencuri) hanya hitungan detik saja," ungkapnya, Jumat 18 Februari 2022.

Spesialis curanmor jaringan Lampung ini biasanya beraksi dengan pola yang berbeda. Jika sore hari, mereka biasa beraksi di pertokoan. Sedangkan malam hari, mereka beraksi di tempat ramai. 

Baca Juga :

"Kalau subuh biasanya mereka mengincar rumah kontrakan atau sarana ibadah seperti masjid," jelasnya. 

Peranan perempuan dalam aksi tersebut digunakan untuk membawa sepeda motor atau joki. Sementara sang kekasih bertugas untuk memetik. Dalam memetik sepeda motor, mereka dibantu alat kunci T. "Peran sebagai joki, wanita nunggu motor. Laki bawa hasil pencurian," tegasnya. 

Zazali menambahkan, hasil dari barang curian tersebut biasanya dijual ke wilayah Banten dalam kondisi utuh. Saat ini, polisi sudah mengamankan delapan unit motor hasil curian tersebut. "Kami masih melakukan pengembangan," pungkasnya.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

KAB. TANGERANG
2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

Senin, 17 November 2025 | 17:47

Kebakaran hebat melanda Rumah Makan Sunda Tenong dan Rumah Makan Beda Selera di Pujasera Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin, 17 November 2025, pagi.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

KOTA TANGERANG
Hadiah Rp12 Juta Menanti, DPAD Kota Tangerang Buka Lomba Reels Video Kreatif 2025

Hadiah Rp12 Juta Menanti, DPAD Kota Tangerang Buka Lomba Reels Video Kreatif 2025

Senin, 17 November 2025 | 20:16

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Tangerang resmi membuka Lomba Reels Video Kreatif 2025, sebuah ajang bagi generasi muda untuk menunjukkan bakat, kreativitas dan gagasannya melalui konten video pendek yang inspiratif.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill