Connect With Us

Solusi dari Polres Metro Tangerang Kota bagi Pemohon Gagal Praktik SIM

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 4 November 2022 | 18:51

Petugas memberikan arahan kepada pemohon di lokasi simulasi praktik SIM Polres Metro Tangerang Kota. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Polres Metro Tangerang Kota memberikan cara jitu bagi para pemohon yang gagal dalam ujian praktik dalam mendapatkan surat izin mengemudi (SIM).

Solusi yang diberikan bahwa Polres Metro Tangerang Kota memberikan pelayanan latihan ujian praktik SIM secara gratis bagi warga yang tidak lulus ujian.

Hal itu untuk menindaklanjuti arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait diperbolehkannya pemohon untuk mengulangi ujian SIM jika gagal.

Polres Metro Tangerang Kota dalam mewujudkan arahan Kapolri ini memberikan cara jitu berupa pelayanan latihan ujian praktek SIM secara Gratis bagi warga yang gagal.

Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, lokasi simulasi praktik SIM berada di Mall Pelayanan Publik (MPP) di Jalan Satria Sudirman, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Baca juga: Simak Syarat, Cara dan Biaya Membuat SIM

"Jadi, bagi yang gagal akan mendapatkan pesan WhatsApp ke nomor handphone masing-masing yang dikirimkan langsung Satpas SIM untuk bisa mengikuti latihan ini," kata Zain, Jumat, 4 November 2022.

Simulasi praktik SIM tersebut dibuka setiap Sabtu, mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 13.00 WIB.

Zain menambahkan, pelayanan ini tidak hanya bagi pemohon yang gagal dalam ujian praktik saja. Menurutnya, warga yang datang secara langsung ke lokasi juga bisa mengikuti latihan simulasi ujian praktik SIM.

"Silakan masyarakat datang ke Mal Pelayanan Publik," pungkasnya.

NASIONAL
Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Jumat, 29 Maret 2024 | 14:34

DPR RI resmi mengesahkan revisi UU Desa dalam rapat paripurna di gedung Nusantara II kompleks MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 2024.

PROPERTI
Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Senin, 25 Maret 2024 | 20:03

Sudah menjadi tradisi di Indonesia, momen hari raya menjadi kesempatan yang baik untuk berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

BANTEN
PLN Nyalakan Listrik Serentak 224 Masjid dan Musala di Banten

PLN Nyalakan Listrik Serentak 224 Masjid dan Musala di Banten

Jumat, 29 Maret 2024 | 09:38

Sebanyak 224 masjid dan musala di Provinsi Banten dinyalakan listrik serentak oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten, Kamis, 28 Maret 2024.

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill