TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 600 jiwa yang tinggal di Perumahan Pesona Serpong, Kelurahan Kademangan, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan, jadi korban bencana banjir yang tingginya mencapai atap rumah.
Seorang warga bernama Gery menerangkan, air mulai naik sejak dini hari. "Mulai jam 03.00 WIB, terus mulai naik. Air tinggi mulai jam 09.00 WIB. Hingga saat ini kira-kira mencapai atap rumah," katanya di lokasi, Rabu (1/1/2020).
Pantauan di lokasi, sekitar pukul 16.00 WIB, volume air belum juga surut. Guna menjaga keamanan, aliran listrik pun dipadamkan sementara.
Tim gabungan yang terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Palang Merah Indonesia, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangsel yang dibantu dengan beberapa relawan masyarakat pun masih berusaha mengevakuasi seluruh korban.
#GOOGLE_ADS#
Baca Juga :
Kepala Rukun Warga setempat, Umiyati mengatakan, setidaknya terdapat sekitar 250 kepala keluarga (KK) yang terdampak bencana banjir ini. "Dengan jumlah penduduk mencapai 600 jiwa," katanya di lokasi.
Saat ini, kata dia, para korban telah disediakan tempat pengungsian yang terletak di gedung sekolah dasar Setempat. Selain itu, dapur umum dan tenaga medis pus telah bersedia, untuk membantu para korban.(RMI/HRU)