Connect With Us

Hindari Orang Nyebrang, Terios Tabrak Rumah di Pamulang

Yudi Adiyatna | Rabu, 13 September 2017 | 17:00

Mobil Terios menabrak sebuah rumah di jalan Pandawalima Raya, Pamulang, Tangerang Selatan. Rabu, (13/09/2017) siang. (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah warung yang terletak depan rumah warga hancur ditabrak pengendara mobil Terios di Jalan Pandawalima Raya, Pamulang, Tangerang Selatan. Rabu, (13/09/2017) siang tadi

Diketahui, mobil bernopol B-1109 -WFU yang dikendarai  Maman, 80, di duga melaju kencang dari arah Sawangan menuju Pamulang dua. BACA JUGA : Pecah Ban, Terios Terbalik di Tol BSD

"Di dalam mobil hanya ada pengendara, korban warga Pamulang dua mau pulang dari Sawangan," Ujar Rodi, 55, security yang saat kejadian sedang bertugas di pos keamanan kawasan tersebut.

Pengendara kehilangan kendali karena kaget tiba-tiba melihat orang menyebrang yang langsung membanting setir mobil ke kanan sehingga menabrak sebuah rumah. BACA JUGA : Pengendara Hyundai yang Tabrak Ruko di Gading Serpong Karena Mengantuk

Akibat kejadian tersebut, pagar dan warung kebab di dalam rumah tersebut mengalami  rusak parah. Beruntung  tidak ada korban luka dalam insiden tersebut. "Diselesaikan secara kekeluargaan saja" ujar Rodi.(RAZ)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TANGSEL
Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Jumat, 19 April 2024 | 14:18

Wacana pembangunan rute MRT tembus hingga ke Tangerang Selatan (Tangsel) kembali dibuka.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

NASIONAL
Info Lowongan Kerja, Simak Syarat dan Kualifikasi Rekrutmen KAI

Info Lowongan Kerja, Simak Syarat dan Kualifikasi Rekrutmen KAI

Kamis, 18 April 2024 | 12:51

PT Kereta Api Indonesia (Persero), atau KAI, tengah membuka rekrutmen terbaru untuk tahun 2024 dengan menawarkan lowongan kerja bagi lulusan S1 dari berbagai jurusan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill