Connect With Us

Pecah Ban, Terios Terbalik di Tol BSD

Yudi Adiyatna | Senin, 11 September 2017 | 17:00

Tampak Mobil Daihatsu Terios Terbalik Di Exit Tol Serpong BSD, Senin (11/9/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah mobil Daihatsu Terios bernomor polisi B-1149-ZFM terguling di Exit Tol Bintaro-Serpong KM 12, Senin (11/9/2017) siang, akibat pecah ban. Beruntung penumpang hanya mengalami luka ringanm, meski mobil dalam keadaan rusak parah.

Mobil yang dikendarai oleh oleh Abdul Ajis, 40, warga Depok ini, mulanya melaju dengan kencang dari arah Bintaro menuju BSD. Lalu tiba-tiba bannya pecah hingga mobil terguling sebanyak 3 kali dan menabrak pembatas jalan tol yang ada di kiri jalan tersebut. BACA JUGA : Lubang Besar di Ruas Jalan Raya PLP Curug Jadi Biang Kecelakaan

"Dugaannya karena pecah ban sebelah kiri, hingga akhirnya terguling," ungkap Kasat Lantas Polres Tangsel Ajun Komisaris Polisi Lalu Hedwin, Senin (11/9/2017).

Beruntung Sang Supir dan seorang penumpangnya bernama Almirah, berhasil menyelamatkan diri dan keluar dari mobil nahas tersebut. "Penumpangnya shock, tidak ada luka serius," kata Lalu. BACA JUGA : Satlantas Tangerang : 5 Tewas karena Kecelakaan Lalu Lintas di Mei

Akibat kejadian tersebut, sempat terjadi kemacetan di Exit Tol BSD. Oleh petugas PJR, mobil yang mengalami kerusakan cukup parah tersebut telah ditarik dan diamankan dari jalan tol.(RAZ)

KAB. TANGERANG
Kementerian PUPR Gelontorkan Rp100 Miliar untuk Pembangunan Underpass Bitung, Ditarget Rampung 2027

Kementerian PUPR Gelontorkan Rp100 Miliar untuk Pembangunan Underpass Bitung, Ditarget Rampung 2027

Kamis, 27 November 2025 | 13:50

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 milliar untuk pembangunan underpass di Bitung Kabupaten Tangerang.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill