Connect With Us

Sebelum Meninggal Ketua DPRD Lebak Keluhkan Sakit di Dada, Begini Kronologisnya

Rachman Deniansyah | Senin, 7 September 2020 | 15:18

Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan. (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Sebelum ditemukan tewas di dalam kamar Hotel Marilyn Serpong, Kota Tangerang Selatan, Minggu (6/8/2020), Ketua DPRR Lebak Dindin Nurohmat sempat keluhkan rasa sakit yang di bagian dadanya. 

“Jadi kronologisnya saat almarhum bersama rekannya menginap di sana, masuk ke hotel pada pukul 22.00 WIB, kemudian pukul 02.00 WIB malam mengeluh (sakit) di bagian dadanya," jelas Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan kepada awak media, Senin (7/9/2020).

Baca Juga :

Atas keluhan rasa sakitnya, rekan korban berinisial L itu pun langsung menghubungi petugas hotel. Kemudian oleh petugas front office menghubungi rumah sakit.

“Kurang lebih pukul 04.00 WIB subuh, ada bantuan medis yang melakukan pemeriksaan di sana. Setelah itu korban dinyatakan meninggal dunia," tuturnya.

Menurut keterangan yang didapati, selama hidupnya politisi Partai Gerindra itu memang telah memiliki riwayat medis. 

"Yang jelas berdasarkan keterangan saksi ada keluhan dada dan juga kita sempat konfrontir bahwa (korban) ada riwayat sakit. Pada saat sebelum meninggal ada penanganan medis atas keluhan yang dirasakan oleh almarhum saat dini hari," tuturnya.

Sebelumnya, ketika ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, polisi sempat menemukan resep obat pada kamar korban.

"Iya ada resep obat. Yang jelas bahwa sampai saat ini pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Penyebab kematian nanti kita simpulkan setelah semua saksi kita periksa lengkap," pungkasnya.(RAZ/HRU)

TEKNO
Telkomsel Hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2025, Ada Beragam Promo hingga Kompetisi Mobile Legend

Telkomsel Hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2025, Ada Beragam Promo hingga Kompetisi Mobile Legend

Selasa, 1 Juli 2025 | 22:12

Telkomsel kembali hadir meriahkan gelaran Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2025 dengan membuka booth interaktif yang menghadirkan berbagai promo eksklusif hingga aktivitas seru.

NASIONAL
Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Jumat, 4 Juli 2025 | 16:58

Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) bernama Gian Gandana Sukma diduga menyalahgunakan dana desa untuk kepentingan pribadi, yakni membeli diamond Mobile Legends dan bermain judi online.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

TANGSEL
Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:10

Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memicu insiden robohnya tembok pembatas milik sebuah apartemen.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill