Connect With Us

Musim Hujan, Warga Tangsel Waspadai Ular Berbisa

Rachman Deniansyah | Selasa, 20 Oktober 2020 | 19:11

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) memegang seekor ular jenis kobra di Jalan Surya Kencana Gang Raden, Pamulang, Tangerang Selatan, Selasa (20/10/2020) dini hari. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Warga  diimbau mewaspadai hewan reptil berbisa di musim hujan ini. Hal itu diungkapkan Kepala Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel Uci Sanusi Kota Tangerang Selatan (Tangsel)

setelah menangkap ular jenis kobra dengan panjang nyaris dua meter pada Selasa (20/10/2020) dini hari. 

Ular yang ditangkap di saluran air sekitar pemukiman warga Jalan Surya Kencana Gang Raden, Pamulang keluar dari sarangnya dipicu karena faktor cuaca. Saat ini, Tangsel mulai sering diguyur hujan.

"Di musim hujan ini ular sering keluar untuk mencari mangsa. Masyarakat harus selalu waspada. Jika menemukan ular lapor saja ke kami," ucap Uci di kantornya, Selasa (20/10/2020).

Baca Juga :

Ia menekankan, warga jangan sekali-sekali nekat mengevakuasi ular sendirian, baik itu untuk ular berbisa atau tidak berbisa.

"Lapor saja, kami sudah antisipasi dan persiapkan sumberdaya dan personelnya. Lapor dan jangan tangani sendiri jika belum memiliki kemampuan khusus," tegasnya.

Menurut Uci, ular senang berada di tempat yang lembab. Pada lokasi demikian, masyarakat diminta lebih waspada.

"Seperti semak-semak daun, selokan air, tumpukkan sampah, dan tempat lembab lainnya yang disinyalir menjadi tempat persembunyian ular," pungkasnya.

Sejak Januari 2020, Damkar Tangsel telah menangkap 57 ekor ular, delapan ekor biawak dan menangani 108 sarang tawon. (RMI/RAC)

KOTA TANGERANG
Kumuh dan Bikin Macet, Pasar Sipon Kota Tangerang Bakal Segera Ditata

Kumuh dan Bikin Macet, Pasar Sipon Kota Tangerang Bakal Segera Ditata

Jumat, 19 April 2024 | 09:51

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang berencana melakukan penataan terhadap Pasar Sipon, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill