Connect With Us

Suara Ledakan Berkali-Kali Bikin Kaget Masyarakat Tangerang Selatan

Rachman Deniansyah | Selasa, 27 Juli 2021 | 22:00

Petugas pemadam kebakaran saat berusaha memadamkan kobaran api di kawasan padat penduduk di wilayah Pondok Aren, Tangerang Selatan pada Selasa, 27 Juli 2021 malam. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kobaran api meluluhlantakkan sejumlah bangunan yang terletak di kawasan padat penduduk di Jalan Kalimangso, Kampung Mencet Ceger Selatan RT 4 RW 1, Jurangmangu Timur, Pondok Aren, Tangerang Selatan pada Selasa, 27 Juli 2021. 

Kobaran api yang mulai terlihat sekitar pukul 18.40 WIB itu, sontak mengejutkan warga sekitar. 

Ditambah saat insiden itu terjadi, warga mendengar sejumlah ledakan berkali-kali.

Warga di sekitar lokasi kejadian, Resti, 19 menyebut, ledakan tersebut terdengar begitu nyaring. Suara menyerupai petasan itu mengagetkan masyarakat sekitar.

"Iya sempat terdengar ledakan, lebih dari sekali. Mungkin dari tabung gas, atau apa gitu ya," kata Resti kepada TangerangNewscom

Ia beserta warga lainnya menduga, kobaran api berasal dari kompor yang digunakan oleh salah satu penghuni bangunan tersebut. 

Baca Juga :

"Kayaknya itu kejadian terjadi saat lagi masak air. Ditinggal gitu. Memang dia sering begitu." kata Resti. 

Namun, kata Resti, sampai saat ini penghuni tersebut belum ditemukan. 

"Kayaknya sih tadi dia langsung lari, takut kebakar. Tadi saya lihat saat api gede, itu pada kabur. Lalu pada teriak kebakaran," katanya. 

Pantauan TangerangNews, hingga pukul 21.00 WIB petugas pemadam kebakaran masih tampak berjibaku melakukan pendinginan terhadap api yang telah dijinakkan. 

Usaha petugas tersebut, turut dibantu para warga yang juga berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. 

Sementara itu, tampak pula puing-puing kayu reruntuhan yang hangus terbakar berserakan di tengah jalan.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill