Connect With Us

4 Mobil Ringsek Tertimpa Tembok Akibat Longsor di Bintaro Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 2 Desember 2022 | 14:10

Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu meninjau lokasi tembok 4 meter roboh hingga menimpa empat mobil di Kantor CIMB Niaga Auto Finance, Jalan Raya Bintaro Sektor IX, Kecamatan Pondok Aren, Kamis 1 Desember 2022, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa longsor menyebabkan tembok setinggi 4 meter roboh, hingga menimpa empat mobil yang terparkir di Kantor CIMB Niaga Auto Finance, Jalan Raya Bintaro Sektor IX, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). 

Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu membenarkan peristiwa yang terjadi pada Kamis 1 Desember 2022, sore tersebut. Menurutnya, tembok roboh akibat tanah yang berada di balik sisi tembok longsor, saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut. 

Baca Juga: 12 Titik Lokasi di Tangsel Banjir dan Longsor Termasuk Tol Bintaro

Diduga tanah tak mampu menahan laju air. Akhirnya tanah mendorong tembok hingga menimpa mobil-mobil milik karyawan CIMB yang terparkir di sampingnya.

"Kejadiannya Kamis sore, saat hujan deras. Tembok yang roboh merupakan pembatas bangunan dengan panjang sekitar 30 meter dan ketinggian 4 meter," ungkapnya, Jumat 2 Desember 2022.

Menurutnya, sebelum peristiwa itu terjadi, ada saksi yang melihat terjadi retakan-retakan. Selang berapa lama kemudian, tembok ambruk dengan cepat. 

Meski begitu, Kapolres memastikan tak ada korban dalam kejadian tersebut. Kasusnya pun masih dalam penyelidikan Polsek Pondok Aren.

"Masih penyelidikan oleh Polsek Pondok Aren," jelas Kapolres.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill