Connect With Us

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta kedapatan membawa 10 Buaya

Ray | Kamis, 14 September 2017 | 18:00

Petugas Avsec di Bandara Soekarno-Hatta saat memeriksa penumpang. (Dira Derby / Tangerangnews)

TANGERANGNEWS.com-Petugas Aviation Security (Avsec) Bandara Internasional Soekarno-Hatta berhasil menggagalkan upaya penyelundupan penumpang yang membawa buaya dan ular. 

Hewan tersebut diselundupkan di dalam empat koper berukuran besar. Petugas mencurigai saat koper melintasi mesin x-ray di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (13/9/2017) kemarin. Keempat koper milik warga negara Arab Saudi berinisial AA itu belakangan diketahui memuat sejumlah hewan yang dilindungi. BACA JUGA : Baby Lobster Puluhan Miliar diselundupkan di Bandara Soekarno-Hatta

"Kedapatan saat akan terbang. Petugas Avsec mencurigai koper yang dibawa oleh AA. Saat diperiksa, ternyata ada sejumlah hewan di dalamnya yang terbungkus plastik," kata Kepala Balai Besar Karantina Pertanian Bandara Soekarno-Hatta, Eliza Suryati Roesli, Kamis (14/9/2017).

Eliza menjelaskan, di dalam empat koper yang dimaksud, tercatat ada 65 ekor kura-kura, sembilan ekor ular, lima ekor biawak, sepuluh ekor buaya, empat ekor musang, dan delapan ekor lintah. Dari semua hewan di dalam koper tersebut, dua ekor kura-kura dan tiga ekor musang didapati dalam kondisi mati. BACA JUGA : 'Demi keselamatan Penerbangan, Siapa pun tak bisa menolak Diperiksa petugas Bandara'

Hingga kini pihaknya masih memeriksa pemilik koper tersebut, termasuk menggali keterangan mengenai tujuan dia membawa hewan tersebut dan dari mana saja asal hewan-hewan itu.(DBI)

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill