Connect With Us

Qatar Airways Pindah ke Terminal 3

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 18 April 2019 | 15:57

Qatar Airways. (TangerangNews.com/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Layanan maskapai penerbangan Qatar Airways akan berpindah operasional dari Terminal 2 ke Terminal 3 di counter check-n ‘Island B’ pada 22 April 2019 mendatang.

Perpindahan maskapai Qatar Airways berkaitan dengan manajemen Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang akan melengkapi layanan berupa terminal berbiaya rendah atau low cost carrier Terminal (LCCT) di Terminal 2.

Qatar Airways.

“Tentunya dengan adanya perpindahan ini, kami pastikan tidak akan berpengaruh terhadap jadwal penerbangan dan berbagai layanan yang lain,”ujar Febri Toga Simpatupang, Senior Manager Of Branch Communication and Legal, Bandara Internasional Soekarno-Hatta. 

Baca Juga :

PT Angkasa Pura II (Persero) sebagai operator Bandara Internasional Soekarno-Hatta menurut Febri, akan menyambut para crew maskapai Qatar Airways dengan menggelar seremonial pada pendaratan pertama yang dilangsungkan 22 April 2019 sekitar pukul 07.45 WIB nanti.

“Kami manyembut perpindahan Qatar Airways dari Terminal 2 ke Terminal 3,”tutur Febri. 

Bagi para penumpang yang telah memesan tiket pada 22 April 2019, diharapkan tiba di bandara dua jam sebelum jadwal keberangkatan untuk melakukan check-in. 

 

“Tidak lupa kami mengingatkan agar memperhatikan lokasi Terminal yang tertera pada tiket dan petunjuk lain, baik berupa email dari maskapai, maupun videotron yang dipasang oleh PT Angkasa Pura II,” katanya. 

Selain itu Febri juga mengucapkan rasa berterima kasihnya  kepada Qatar Airways yang telah mempercayai pelayanan di Terminal 3.

“Terminal 3 memang saat ini menjadi salah satu energi baru  untuk tumbuh kembangnya bisnis maskapai , termasuk Qatar Airways  yang selalu sejalan dengan PT Angkasa Pura II (Persero) yang selalu concern meningkatkan pelayanan,” tutur Febri.(RAZ/HRU)

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

WISATA
Hampton Square Hadirkan Menu Legendaris Kuliner Glodok Pancoran, Puaskan Lidah Para Foodies

Hampton Square Hadirkan Menu Legendaris Kuliner Glodok Pancoran, Puaskan Lidah Para Foodies

Kamis, 26 Juni 2025 | 09:54

Pecinta kuliner siap-siap dimanjakan lidahnya. Sejak 25 Juni hingga 6 Juli 2025, Hampton Square Gading Serpong disulap jadi surga makanan lewat Festival Kuliner Glodok Pancoran.

MANCANEGARA
Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Rabu, 25 Juni 2025 | 15:32

Belasan Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertempat tinggal di Negara Iran telah dievakuasi ke Indonesia.

KAB. TANGERANG
Dikuasai Warga hingga Dibangun Ruko, Kejari Amankan Aset Pemkab Tangerang Senilai Rp4 Miliar

Dikuasai Warga hingga Dibangun Ruko, Kejari Amankan Aset Pemkab Tangerang Senilai Rp4 Miliar

Selasa, 1 Juli 2025 | 21:18

Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Tangerang berhasil mengamankan aset milik pemerintah daerah setempat senilai Rp4 miliar yang selama ini dikuasai secara ilegal oleh pihak tertentu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill