Connect With Us

Hindari Sepeda Motor, Sedan Terbalik di Cilegon

Muhamad Ikbal | Selasa, 1 Oktober 2019 | 17:21

Sebuah mobil sedan bernopol A-803-DI mengalami kecelakaan dan terbalik di Jalan Raya Serang-Cilegon tepatnya di fly over Cibeber, Selasa (1/10/2019). (@TangerangNews / Mochamad Iqbal)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah mobil sedan bernopol A-803-DI terbalik di Jalan Raya Serang-Cilegon tepatnya di fly over Cibeber. Beruntung pengemudi selamat.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, mobil sedan melaju dari arah Serang menuju Cilegon, tepat di flay over, sepeda motor melaju dari arah yang sama. 

Posisi sepeda motor berada di lajur kanan, pengemudi mobil memberi peringatan klakson agar pengendara sepeda motor beralih ke kiri.

BACA JUGA:

"Motornya sama-sama dari arah Serang. Dia ada di sebelah kanan, diklakson tetep di kanan, pas kita ke kiri dia malah ikut ke kiri," kata salah seorang penumpang mobil, Abi Yadi Arif kepada wartawan, Selasa (1/10/2019).

Pengemudi sedan kemudian membanting stirnya ke arah kanan untuk menghindari tabrakan. Namun, nahas mobil menabrak badan jalan hingga terguling.

"Nabrak pinggir itu, udah gitu keguling. Enggak kenceng sekitar 40-50 (kilo meter per jam)," ujarnya.

Tiga orang yang berada di dalam mobil selamat. Sementara, pengendara sepeda motor tak diketahui keberadaannya.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

NASIONAL
Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Jumat, 7 November 2025 | 21:24

Lingkungan SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta, digegerkan dengan suara dentuman keras tepat menjelang salat Jumat, 7 November 2025.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill