Connect With Us

Silaturahmi ke FKUB, Kapolresta Tangerang Jamin Keamanan Ibadah Natal

Maya Sahurina | Senin, 9 Desember 2019 | 17:24

Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Syam Indradi, saat bersilaturahmi dengan Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tangerang, Senin (9/12/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Syam Indradi memastikan keamanan umat Kristiani yang akan melaksanakan ibadah Natal, 25 Desember 2019 yang akan datang. Dia mengajak, seluruh elemen masyarakat saling menghormati.

"Sebentar lagi saudara-saudara kita akan merayakan Hari Natal. Kami siap mengamankan," kata Ade saat bersilaturahmi dengan Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tangerang, Senin (9/12/2019).

BACA JUGA:

Ade mengatakan, semua warga negara berhak mendapatkan jaminan keamanan termasuk untuk beribadah. Untuk itu, Ade menyebut akan mengerahkan pasukannya untuk berjaga di tempat-tempat dilaksanakannya ibadah Natal.

Menurut Ade, potensi gangguan keamanan akan diantisipasi. Salah satunya, kata dia, dengan menggelar patroli. Dia juga menyebut, akan bersilaturahmi ke tokoh-tokoh lintas agama untuk menyatukan persepsi mengenai kerukunan.

"Silaturahmi ke FKUB ini pun bagian dari upaya memperkuat kerukunan antarumat beragama," ujarnya.

Ade berharap, Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2020 berjalan aman, lancar, dan kondusif. Dia meyakini, masyarakat Kabupaten Tangerang adalah masyarakat yang telah dewasa menerima perbedaan.

"Masyarakat Kabupaten Tangerang adalah masyarakat yang ber-ahlaqul karimah. Pastinya sudah paham untuk saling menghargai dan menghormati," pungkasnya.(MRI/RGI)

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TANGSEL
Wanita Cantik Tewas Gantung Diri di Ciputat Tangsel, Diduga Depresi Gegara Tumor Payudara

Wanita Cantik Tewas Gantung Diri di Ciputat Tangsel, Diduga Depresi Gegara Tumor Payudara

Jumat, 26 April 2024 | 18:02

Seorang gadis cantik yang tinggal di Jalan Ki Hajar Dewantoro, Kelurahan Sawah Baru, Ciputat Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill