Connect With Us

Mulai Dibangun 2018, Pembebasan Lahan Proyek Runaway 3 Bandara Soekarno Hatta Dikebut

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 7 Desember 2017 | 18:00

Warga Desa Rawa Rengas saat menandatangani pembayaran kerugian lahan, di Gedung AME Equipment & Workshop Bandara Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Kamis (7/12/2017). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com – Pembangunan landasan pacu (Runaway) 3 Bandara Soekarno Hatta direncanakan mulai pada awal triwulan kedua tahun 2018. Sedangkan pengadaan lahannya tengah dikebut.

Dalam proyek pembangunan Runway 3, dua desa yang terkena dampak yaitu Desa Rawa Burung dan Desa Rawa Rengas saat ini sedang diakuisisi oleh pilak AP II.

Ketua Tim Pembebasan Tanah Bandara Soekarno Hatta Bambang Sunarso mengatakan, pihaknya telah mulai melakukan pembayaran ganti kerugian kepada pemilik lahan yang terdampak di Desa Rawa Burung, Kabupaten Tangerang.

"Hari ini kita bayarkan ganti kerugian 63 bidang lahan kepada 58 pemilik dengan luasan 23.436 meter persegi, sebesar Rp52 milyar lebih," ujarnya di Gedung AME Equipment & Workshop Bandara Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Kamis (7/12/2017).

BACA JUGA: 

Sebelumnya, kata Bambang, AP II juga telah membayarkan ganti kerugian kepada 23 pemilik bidang lahan di desa yang sama dengan total ganti kerugian sebesar Rp19 milyar. Pihaknya juga memiliki target untuk pembebasan lahan yaitu pada April 2018.

"Januari dan Februari sudah kelar, April 2018 akan selesai yang memang itu menjadi target," ungkapnya.

Menurut Bambang, pembebasan di kedua desa yang berada di sebelah Utara nandara tersebut berjalan lancar sesuai dengan keinginannya. "Sampai hari ini Alhamdulillah berjalan lancar, masih bisa dibahas bersama, masyarakat desa juga bisa menerima hal ini," tuturnya.

Sebelumnya, Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, untuk pembangunan Runway 3 paling lambat dapat dilaksanakan pada awal April 2018. "Runwaynya paling cepat di akhir triwulan pertama  2018, mudah-mudahan awal tribulan kedua kita sudah mulai bangun. Dan pembangunannya sendiri selama 18 bulan dari dimulainya pembangunan," ujarnya.

Luas tanah yang dibutuhkan untuk pembangunan Runway 3 Bandara Soetta ini kurang lebih 216 hektare. Dengan rincian, 42,8 hektare tanah yang merupakan aset Angkasa Pura II dan lahan yang akan dibebaskan kurang lebih 173,19 hektare.(RAZ/RGI)

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill