Connect With Us

Dadan Tewas Usai Pinjam Korek di Warteg Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 20 Maret 2018 | 07:00

Jenazah pria yang bernama Dadan Dani, 50, tewas setelah makan malam di Warteg Nikki Rasa, Jalan Otista, RT01/10, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Senin (19/3/2018) malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria bernama Dadan Dani, 50, tewas setelah makan malam di Warteg Nikki Rasa, Jalan Otista, RT01/10, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan  Karawaci, Kota Tangerang, Senin (19/3/2018) malam. Pria asal Cianjur yang berprofesi sebagai sopir ini diduga tewas karena sakit.

Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Saat itu Korban datang menggunakan sepeda motor Honda Beat dae Warteg. Kemudian dia memesan nasi rawon, telur asin dan es teh tawar untuk makan malam.

BACA JUGA:

"Setelah korban makan, dia hendak meminjam korek dari konsumen lain, tiba-tiba korban tersungkur ke kanan dengan posisi sujud," jelasnya.

Selanjutnya oleh pelayan warteg dibantu konsumen lain membalikan badan  korbankeposisi  terlentang. Namun korban sudah tidak bernyawa.

"Menurut keterangan saksi, korban merupakan langganan di Warteg Nikki rasa. Sedangkan menurut saudara korban yang berada di lokasi, semalam korban mengeluh sakit dan dikerokin. Korban sebelumnya sering berobat ke Cianjur," jelas Abdul.

Atas kejadian tersebut, Personil Karawaci dan Unit Identifikasi Polres Metro Tangerang Kota membawa korban ke RSUD Tangerang. "Diduga korban meninggal karena sakit karena tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan," jelasnya.(RAZ/RGI)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill