Connect With Us

Rektor UMT Lantik Tiga Wakilnya di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 3 April 2018 | 14:00

Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) Dr Ahmad Badawi melantik tiga wakilnya untuk periode 2018 - 2021 di Golden Tulip Hotel Tangerang, Selasa (3/4/2018). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) Dr Ahmad Badawi melantik tiga wakilnya untuk periode 2018 - 2021 di Golden Tulip Hotel Tangerang, Selasa (3/4/2018). Ketiga Wakil Rektor tersebut merupakan wajah yang sama daripada periode sebelumnya.

Adapun ketiganya adalah adalah Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Ahmad Amarullah, Wakil Rektor 2 Bidang Keuangan dan kepegawaian Bay Mashruri, serta Desri Arwen menempati posisi Wakil Rektor 3 pada Bidang Kemahsiswaan dan Kerjasama.

BACA JUGA:


Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah Lincolin Arsyad mengungkapkan, tantangan besar akan dihadapi oleh perguruan tinggi Muhammadiyah.

Tantangan besar itu terkait dengan akreditasi, sebab BAN PT telah mengeluarkan regulasi terbaru mengenai penambahan instrumen akreditasi.

"Penambahan akreditasi bertambah dan lebih menekankan kepada proses dan income," katanya.

Tantangan selanjutnya terkait dengan eksistensi perguruan tinggi asing yang masuk ke Indonesia.

Kehadiran perguruan tinggi asing pada aturannya harus menggandeng kampus dalam negeri dan tidak diperbolehkan membuka sendiri.

"Kalau misalkan dipilih jadi mitra luar biasa diharapkan, namun untuk dapat dipilih harus jadi kampus yang menarik," ucapnya.

Kemudian dalam pengelolaan keuangan dan Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi sangat penting, sebab tanpa SDM berkualitas maka akan tertinggal dengan yang lainnya.



"Tanpa SDM berkualitas hanya tinggal menunggu ajal saja, karena sekarang kampus lain berlomba-lomba tingkatkan jumlah doktor dan guru besar," tuturnya.

Aspek keuangan agar dapat menerapkan tata kelola keuangan yang sesuai prinsip Good Governance serta mampu menghasilkan pendapatan di luar SPP.

"Mulai sekarang harus sudah dipikirkan bagaimana mengembangkan unit unit bisnis, jangan terus tergantung dari spp, bisa membuat usaha, network bisnis dengan Pemda dan lainnya," tandasnya.

Rektor UMT Ahmad Badawi mengharapkan ketiga wakil rektor yang baru dilantiknya itu agar dapat bekerjasama dengan baik untuk membangun UMT.

"Memang diakui tidak ada perubahan dalam jabatan Wakil rektor periode ini, sejauh ini ketiganya dapat bekerjasama dan berkordinasi dengan baik dengan rektor dan lainnya," imbuhnya.(RAZ/RGI)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

WISATA
Banyak yang Belum Tahu, Ini Lokasi Baru Jajanan Parlan Kota Tangerang

Banyak yang Belum Tahu, Ini Lokasi Baru Jajanan Parlan Kota Tangerang

Senin, 6 Mei 2024 | 08:52

Kota Tangerang memiliki berbagai tempat pusat kuliner, salah satunya ialah Jajanan Parlan di kawasan Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BANTEN
Dukung Usaha Ternak, PLN Sambung Listrik Kandang Ayam di Lebak Banten 

Dukung Usaha Ternak, PLN Sambung Listrik Kandang Ayam di Lebak Banten 

Rabu, 8 Mei 2024 | 20:18

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten kembali meluncurkan program Electrifying Agriculture (EA) untuk para pelaku usaha peternak ayam di Kabupaten Lebak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill