Connect With Us

Genjot Ketersediaan Stok di Bulan Puasa, PMI Gencarkan Donor Darah di Mall

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 14 Mei 2019 | 16:02

Petugas PMI Kota Tangerang saat melayani masyarakat yang mendonorkan darahnya di pusat perbelanjaan TangCity Mall. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com-PMI Kota Tangerang menggencarkan kegiatan donor darah di ruang-ruang publik hingga menyasar pendonor di pusat perbelanjaan TangCity Mall, Daan Mogot dan Hypermart Gading Serpong.

Menurut Kordinator Kegiatan Mobil Unit PMI Kota Tangerang Siti Murdiana, menggencarkan kegiatan donor darah di ruang publik ini sebagai upaya untuk menggenjot ketersediaan stok darah disepanjang bulan suci Ramadan.

Petugas PMI Kota Tangerang saat melayani masyarakat yang mendonorkan darahnya di pusat perbelanjaan TangCity Mall.

"Karena saat bulan puasa kami khawatir biasanya agak sedikit crowded," ujarnya kepada TangerangNews di TangCity Mall, Selasa (14/5/2019).

Siti mengungkapkan, kegiatan donor darah di ruang publik sudah berjalan sebelum bulan puasa. Namun pada momentum bulan puasa ini, waktu pelayanannya ditambah atau disebut spesial.

Petugas PMI Kota Tangerang saat melayani masyarakat yang mendonorkan darahnya di pusat perbelanjaan TangCity Mall.

"Kalau biasanya kan sepekan hanya tiga hari. Tapi di bulan puasa pelayanannya enam hari. Jadi pelayanan spesial ini kita tetap ingin mengajak masyarakat supaya sehat bugar dengan mendonorkan darahnya," ucapnya.

Menurut dia, selama dibukanya pelayanan pada bulan puasa, antusiasme pendonor cukup baik. Dari kegiatan di ruang publik ini, kata dia, PMI mampu mendistribusikan 50 kantong darah perharinya melalui pendonor di TangCity Mall.

"Selama bulan puasa antusiasnya baik kok, mereka mau mendonorkan darahnya. Terbukti walaupun tentatif, perhari saja bisa sampai 50 kantong darah," katanya.

Baca Juga :

Siti juga berimbuh bahwa mendonorkan darah disaat berpuasa tidak masalah selagi kondisi pendonor dalam keadaan sehat seperti istirahat yang cukup dan melaksanakan sahur.

"Kalau mau donor tapi puasa sebelumnya harus istirahat yang cukup dan usahakan sahur," imbuhnya.

Pelayanan donor darah di TangCity Mall pada Senin sampai Jumat mulai pukul 11.00 - 21.00 WIB. Sedangkan Sabtu mulai pukul 16.00 - 21.00 WIB.

Sementara pelayanan di Daan Mogot Mall dibuka setiap Senin hingga Jumat mulai pukul 11.00 - 21.00 WIB.

Sedangkan pelayanan di Hypermart Gading Serpong dibuka Senin dan Kamis pukul 17.00 - 21.00 WIB. 

Sementara pelayanan di kantor UDD PMI Kota Tangerang dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 - 22.00 WIB.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:35

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang bakal melakukan evaluasi terhadap Peraturan Daerah (Perda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Nomor 9 Tahun 2020 akibat banyaknya titik banjir yang ada di wilayah tersebut.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

KOTA TANGERANG
Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:23

Fly Over Sudirman akan segera dibangun untuk mengatasi kemacetan kronis yang terjadi di kawasan Pasar Induk dan perlintasan jalur rel kereta api (KA) Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill