Connect With Us

Makam Wareng Dibongkar, Warga Geruduk Kantor Kelurahan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 15 Oktober 2019 | 15:01

Petugas Satpol PP menghalau warga yang menggeruduk kantor Kelurahan Koang Jaya. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Warga Koang Jaya menggeruduk kantor kelurahan setempat, di Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (15/10/2019).

Demonstrasi warga bergeser ke kelurahan karena Makam Wareng telah dibongkar Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

Warga memaksa lurah setempat untuk menemui mereka. Namun, keinginannya tidak dipenuhi pihak kelurahan.

Merasa kesal tuntutannya tak ditanggapi, warga pun melontarkan umpatan kepada pejabat kelurahan. "Lurah banci, lurah banci!" teriak warga di depan kantor kelurahan.

Fakhruddin, perwakilan warga mengatakan, pihaknya meminta Pemkot Tangerang untuk menyediakan makam baru bila Makam Wareng dibongkar.

Baca Juga :

 

"Kita hanya minta tanah diganti tanah, bukan uang," ujar Ketua Tim 9 itu kepada TangerangNews.

Ia menyebut, Pemkot Tangerang bertindak radikal. Sebab, mengeksekusi makam tanpa menyetujui hak warga. Karena itu, warga akan menempuh jalur konstitusional atas pembongkaran paksa tersbut.

"Kita akan class action. Kita akan upayakan secara hukum, adukan dan laporkan hal ini kepada Kepolisian agar diproses," pungkasnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

NASIONAL
Telan Puluhan Korban, Ini Faktor Utama Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Km 92

Telan Puluhan Korban, Ini Faktor Utama Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Km 92

Jumat, 22 November 2024 | 11:19

Polisi mengungkap penyebab utama kecelakaan beruntun yang terjadi di Km 92B Tol Cipularang pada Senin, 11 November 2024, lalu.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill