Connect With Us

Pemuda Tenggelam di Cisadane Tangerang Ditemukan Tewas

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 8 November 2019 | 22:27

Tim SAR Gabungan saat mengevakuasi jasad Diki Wahyudi, 21, pemuda yang tenggelam di kali Cisadane, Kota Tangerang. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Diki Wahyudi, 21, pemuda yang tenggelam di sungai Cisadane, Kota Tangerang berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan, Jumat (8/11/2019). Korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.

“Korban telah ditemukan tak bernyawa pada radius 500 meter dari lokasi kejadian," ujar Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) pada operasi SAR.

Tim SAR Gabungan saat mengevakuasi jasad Diki Wahyudi, 21, pemuda yang tenggelam di kali Cisadane, Kota Tangerang.

Korban ditemukan setelah petugas gabungan yang berjumlah 100 personel ini melakukan pencarian pada hari kedua.

Pencarian terbagi dalam tiga area. Pertama petugas melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian.

Lalu, petugas melakukan penyisiran dengan menggunakan Rubber boat dari lokasi kejadian sampai Pintu Air Sepuluh hingga radius 500 meter.

Baca Juga :

 

Sedangkan untuk pencarian ketiga dilakukan dengan pemantauan visual pada jalur darat dari lokasi kejadian sampai Pintu Air Sepuluh. 

"Saya mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya korban," ucapnya.

Dengan ditemukannya korban operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup. Korban pun sudah dibawa ke rumah duka di belakang Pergudangan Vivo, Neglasari, Kota Tangerang.

Diki sebelumya berenang di Kali Cisadane, Kelurahan Karang Sari, Kecamatan Neglasari, Tangerang, pada Kamis (7/11/2019) bersama kedua temannya hingga akhirnya korban mengalami keram dan kelelahan.

Kedua rekan korban sempat meraih tangannya namun terlepas dan akhirnya korban pun tenggelam.(RMI/HRU)

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill