Connect With Us

Puluhan Laptop untuk UNBK di Madrasah Pondok Aren Dicuri

Yudi Adiyatna | Sabtu, 31 Maret 2018 | 16:00

Tampak ruangan laboratorium komputer di sekolah Madrasah Tsanawiyah Unwaanunnajah, yang telah kebobolan oleh sekawanan pencuri komputer atau leptop pada Jumat (30/3/2018) kemarin. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 34 unit laptop yang berada di Sekolah Madrasah Tsanawiyah (Mts) Uwaanunnajah yang berada di Jalan Madrasah, RT06/02, Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan raib digondol sekawanan pencuri pada Jumat (30/3/2018) kemarin.

Pencurian itu dilakukan saat sekolah sedang diliburkan karena perayaan kenaikan Isa Almasih. Diperkirakan perlaku beraksi sekitar pukul 13.00 WIB.

Saat itu, salah seorang petugas kebersihan, Sandih , yang baru pulang melaksanakan Sholat Jumat menaruh curiga melihat pintu gerbang sekolahnya tersebut terbuka. Dirinya yang penasaran pun keliling lingkungan sekolah dan menemukan pintu ruangan laboratorium komputer dalam keadaan terbuka.

"Saksi melihat pintu lab komputer terbuka, dan beberapa komputer yang berada di ruang lab sudah tidak ada," terang Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho, Sabtu (31/3/2018).

Saksi yang panik melihat puluhan laptop di ruangan tersebut raib pun kemudian bergegas menghubungi pengurus Yayasan sekolah tersebut. Dari hasil pengecekan pihak sekolah, tercatat 34 laptop merek Toshiba, Acer, Fujitsu, Compact dan HP yang akan digunakan siswa MTs pada 23 April nanti melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) raib dibawa kawanan pencuri.

"Pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan dan memeriksa rekaman CCTV guna mengungkap para pelaku," tutur Alexander.(RAZ/HRU)

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

BANTEN
Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Kamis, 27 November 2025 | 19:29

Tim Pembina Samsat wilayah hukum Polda Metro Jaya menggelar rapat koordinasi untuk mengevaluasi pelaksanaan program layanan pada 2025 serta menyusun dan menyepakati rencana program penguatan pelayanan tahun mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill