Connect With Us

Pelamar Job Fair Tangsel Didominasi Lulusan SMK

Rachman Deniansyah | Rabu, 10 Juli 2019 | 18:02

Terlihat para pelamar memadati Job Fair yang digelar di Lapangan samping ITC BSD, Jalan Pahlawan Seribu, Lengkong Wetan, Serpong, Tangsel Rabu (10/7/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Job Fair (bursa kerja) Tangerang Selatan yang digelar di Lapangan samping ITC BSD, Jalan Pahlawan Seribu, Lengkong Wetan, Serpong, Tangsel, Rabu (10/7/2019) langsung diserbu ribuan pelamar kerja.

Mereka memperebutkan 12.743 lowongan pekerjaan yang disediakan 53 perusahaan. Bursa kerja akan digelar selama tiga hari sejak Rabu hingga Jumat (12/7/219). 

Ribuan pelamar yang datang ke Bursa Kerja Tangsel didominasi oleh lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

BACA JUGA:

Salah satunya Aditya yang baru lulus SMK tahun ini. Ia mengaku ingin mencoba peruntungan digelaran Bursa Kerja Tangsel kali ini.

"Baru lulus mas, mau langsung kerja aja biar punya penghasilan. Mudah-mudahan ada yang nyangkut lamarannya," ucap Adit.

Senada dengan Aditya, Hidayat yang lulusan SMK jurusan Akuntansi  berharap mendapat pekerjaan yang sesuai dengan keahliannya.

"Tadi lihat-lihat baru dapat tiga yang cocok, karena yang lainnya enggak cocok sama jurusan saya," katanya.

Hidayat mengaku ingin mencari pekerjaan untuk biaya kuliah dan meringankan beban orang tuanya.

"Mau langsung kerja biar bisa kuliah pake biaya sendiri, ya ngurangin beban orang tua sedikit," tuturnya.

Tak hanya itu, Salsabila yang lulusan dari SMK Pariwisata pun mencoba peruntungan di Bursa Kerja Tangsel tahun ini. 

Ia beralasan datang ke bursa kerja agar bisa diwawancarai langsung oleh perusahaan.

"Kan disini ada yang langsung diwawancarai, ya nyoba aja. Soalnya udah lamar kerjaan di online enggak dapat-dapat. Semoga disini dapat," harapnya.(MRI/RGI)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

TANGSEL
Netizen Kuliti Akun Tiktok Guru Cabul di Serpong Tangsel, Isinya Video Diduga Korban

Netizen Kuliti Akun Tiktok Guru Cabul di Serpong Tangsel, Isinya Video Diduga Korban

Rabu, 21 Januari 2026 | 16:32

Akun TikTok bernama @Eng***** diserbu warganet setelah dikaitkan dengan kasus dugaan pelecehan seksual yang menjerat seorang oknum guru sekolah dasar di wilayah Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill