Connect With Us

Dekopinda Tangsel Usung Dudung Maju di Pilwalkot Tangsel

Rachman Deniansyah | Senin, 2 September 2019 | 22:20

Kegiatan rapat Kerja (Raker) Dekopinda Tangsel, yang di gelar di Marilyn Hotel Serpong, Jalan Raya Serpong, Serpong, Tangsel. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Gerakan Koperasi bersama Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bersepakat mengusung Dudung E. Direja maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangsel tahun 2020. 

Kesepakatan ini merupakan satu dari 18 hasil rekomendasi yang tercetus dalam Rapat Kerja (Raker) Dekopinda Tangsel, yang dilaksanakan di Marilyn Hotel Serpong, Jalan Raya Serpong, Serpong, Tangsel, Kamis (29/8/2019) lalu. 

Saat ditemui di wilayah Serpong, Senin (2/9/2019), Sekretaris Dekopinda Tangsel Abdul Biya mengatakan,  rekomendasi itu bermula saat ada salah satu peserta rapat yang mengusulkan untuk mengusung dan mendukung Dudung maju di Pilkada Tangsel.

BACA JUGA:

"Dari satu celetukan (berujar secara spontan) itu, lalu, saat ditanya kembali, semua menyetujuinya," jelas Abdul kepada TangerangNews.

"Ini kan sudah mau pemilihan (Wali Kota Tangsel), gimana yuk kita ramai-ramai mengusung Ketua Dekopinda (Dudung) sebagai Cawalkot. Artinya ada perwakilan dari Dekopinda ini, untuk mengusung beliau," imbuhnya.

Menurutnya, Dudung yang saat ini juga menjadi ketua Dekopinda itu merupakan sosok yang dinilai pantas untuk memimpin Kota Tangsel. 

Terbukti, selama Dudung menjadi ketua di organisasinya, Dekopinda menjadi jauh lebih baik. 

"Sebelum beliau (Dudung) pimpin, Dekopinda tak ada apa-apanya, enggak ada yang mengenal, tapi selama kepemimpinan Pak Dudung, sekarang siapa yang enggak tahu Dekopinda," tutur Abdul.

Menurutnya, Dudung merupakan sosok pemimpin yang peduli dengan anggotanya. 

"Beliau mau datang, peduli jika ada acara Dekopinda di mana pun," imbuhnya.

Senada dengan Abdul, Ketua Badan Komukasi Wanita Koperasi (BKWK) Tangsel, Endang Sri Riyani juga turut memberikan dukungan kepada Dudung untuk memimpin Tangsel.

"Pak Dudung ini konsen terhadap ekonomi kerakyatan di Tangsel supaya bagus. Karena saya memegang kegiatan perempuan, jadi yang saya garap ibu-ibu, karena kualitas perempuan itu dilihat dari ekonomi. Nah, Pak Dudung itu sangat mendukung segala kegiatan kami, untuk mendorong kami menjadi smart mom di Tangsel," singkatnya.(MRI/RGI)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Sabtu, 10 Januari 2026 | 09:27

PT PLN (Persero) kembali meluncurkan program promo bagi pelanggan pada awal 2026 melalui tajuk Tahun Baru Energi Baru.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill