Connect With Us

Ratusan Siswa SD Tangsel Dilatih Tanggap Bencana

Rachman Deniansyah | Senin, 16 September 2019 | 18:48

Sebanyak 300 siswa SDN Serpong 04, Jalan Raya Serpong, Serpong, Tangsel, mengikuti pelatihan tanggap bencana yang digelar Palang Merah Indonesia, Senin (16/9/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 300 siswa sekolah dasar (SD) di Tangerang Selatan (Tangsel) ikuti pelatihan tanggap bencana yang dihelat Palang Merah Indonesia. 

Kegiatan bertajuk Save Steps Kids (langkah penyelamatan anak) itu dilaksanakan di SDN Serpong 04, Jalan Raya Serpong, Serpong, Tangsel, Senin (16/9/2019).

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, tugas para anak-anak ini nantinya ialah menghafal dan kemudian memberitahu orangtua serta teman-teman yang tidak ikut pelatihan tersebut.

BACA JUGA:

“Sehingga anak-anak sudah mempunyai tambahan ilmu yaitu cara-cara menyelamatkan diri jika terjadi bencana, baik kebakaran, banjir, gempa bumi dan angin topan,” jelasnya.

Kepala Bagian Pembinaan Palang Merah Remaja (PMR) PMI Pusat Doddy Alfitra mengatakan, proses pelatihan ini diberikan dengan metode pembelajaran yang menyenangkan.

“Alhamdulillah selama berlangsungnya kegiatan, siswa sangat antusias, ceria, semangat dan bersahabat. Mereka melakukan simulasi bencana, jadi belajar sambil bermain,” kata Dodi.

Adapun materi yang diberikan  adalah berbagai macam tindakan jika terjadi bencana seperti banjir, gempa bumi, angin topan, dan kebakaran. 

"Misalkan pada gempa bumi. Anak-anak ini harus berlindung di bawah meja. Atau jika terkena api saat kebakaran, mereka harus beguling-guling, dan sebagainya," pungkasnya(MRI/RGI)

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

SPORT
Persita Tumbangkan Persis Solo 3-1 di Manahan, Kunci Tiga Poin Sejak Babak Pertama

Persita Tumbangkan Persis Solo 3-1 di Manahan, Kunci Tiga Poin Sejak Babak Pertama

Senin, 5 Januari 2026 | 09:37

Persita Tangerang kembali membawa pulang kemenangan dari laga tandang pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill