Connect With Us

Terungkap Pemicu Kematian Ketua DPRD Lebak di Kamar Hotel Tangsel

Rachman Deniansyah | Jumat, 11 September 2020 | 16:37

Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan. (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Misteri Kematian Ketua DPRD Lebak Dindin Nurohmat di dalam kamar Hotel Marilyn Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu (6/8/2020) lalu terungkap. 

Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan memastikan bahwa kematian mendadak pimpinan dewan Lebak itu disebabkan oleh penyakit yang dideritanya. 

"Dari hasil pemeriksaan saksi kemudian istri korban juga, kami dapat simpulkan bahwa meninggal akibat sakit," ujar Iman kepada awak media, Jumat (11/9/2020). 

Namun Iman enggan menyebutkan penyakit yang diderita korban. 

Bac Juga :

Seperti diketahui saat jenazah ditemukan, polisi menemukan resep obat milik korban di kamar tersebut.

"Sakit kan enggak bisa kami sampaikan ke publik. Resep obat sakit yang diderita korban," imbuhnya. 

"Yang jelas tidak ada tanda-tanda kekerasan, dan (korban) meninggal dunia dalam keadaan wajar," pungkasnya. (RMI/RAC)

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

KAB. TANGERANG
112 Kasus Perceraian di Kabupaten Tangerang Dipicu KDRT, Judi Online Jadi Sumber Pertengkaran

112 Kasus Perceraian di Kabupaten Tangerang Dipicu KDRT, Judi Online Jadi Sumber Pertengkaran

Selasa, 11 November 2025 | 21:19

Angka perceraian di Kabupaten Tangerang menunjukkan tren yang mengkhawatirkan, di mana Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) menjadi pemicu signifikan hancurnya ikatan pernikahan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill