Connect With Us

Taman Safari Bogor Kedatangan Dua Panda Raksasa dari China

Dena Perdana | Kamis, 28 September 2017 | 12:00

2 Hewan giant panda dari China di datangkan ke Indonesia, Kamis (28/9/2017). (@TangerangNews2017 / Dena Perdana)

TANGERANGNEWS.com-Indonesia kedatangan dua ekor giant panda yang diterbangkan dari China. Panda bernama Cai Tao (jantan) dan Hu Chun (betina) ini tiba di Bandara Soekarno-Hatta penerbangan pesawat kargo Garuda Indonesia Kamis (28/9/2017).

Kedua panda tiba sekitar pukul 09.45 WIB. Panda tersebut dibawa terpisah dengan kandangan berdinding kaca. Keduanya nampak bergerak-gerak dan melihat ke sekeliling, saat disambut oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya. BACA JUGA : Wali Kota : Ritual Keramas Bareng Potensial Jadi Daya Tarik Wisata

Panda-panda itu hanya diperlihatkan sebentar kemudian dibawa langsung menuju Taman Safari di Bogor, Jawa Barat. Melalui keterangan resmi pihak kementrian, disebutkan Cai Tao dan Hu Chun merupakan dua ekor giant panda yang dipinjamkan untuk dikembangbiakan di Indonesia. BACA JUGA : Ke Kantor AirNav Menteri Pariwisata Berharap Tambahan Slot untuk daerah Wisata

Kedua ekor giant panda itu akan menempati fasilitas giant panda di Taman Safari Indonesia 1 yang dinamai Rumah Panda Indonesia. Kehadiran panda juga dimaknai sebagai simbol persahabatan, perdamaian, dan pengetahuan antara Indonesia dengan China.(RAZ)

SPORT
Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Minggu, 2 November 2025 | 16:51

Tangerang berhasil memperpanjang catatan positifnya menjadi delapan laga tak terkalahkan setelah bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Sabtu 1 November 2025, sore.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill